Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dibangun di atas platform yang sama seperti Ioniq 5 yaitu Electric Global Modular Platform (E-GMP), Kia EV6 punya gaya sporty, lebih modern, mewah dengan tampang agresif.
Desainnya mengusung filosofi Opposites United yang berfokus pada lima elemen kunci, yaitu Bold for Nature, Joy for Reason, Power to Progress, Technology for Life, dan Tension for Serenity.
Tak tanggung-tanggung, racikan desainnya digarap 3 studio desain milik Kia yang berada di Namyang Korea Selatan, Frankfurt Jerman, dan Irvine Amerika Serikat.
Meski tampilannya sekilas terasa minimalis tapi sangat menarik perhatian. Pada sektor depannya terdapat lubang udara atau grille, yang tak ditemukan pada kembarannya Hyundai Ioniq 5 atau Kona EV.
Grille dibuat minimalis, berpadu manis dengan desain lampu yang memiliki bentuk lampu DRL LED melingkar. Terdapat juga logo terbaru dari Kia yang terletak pada bagian atas grille tepatnya di bagian kap mesin.
ADVERTISEMENT
Tampil dengan perpaduan warna 2 nada, membuat Kia EV6 ini seolah hadir dengan desain atap model floating. Desain itu terbilang sukses membuat tampilan mobil ini menjadi semakin menarik.
Apalagi hadirnya velg berdesain baling-baling yang juga punya warna 2 nada, menjadi terlihat semakin serasi.
Berikutnya untuk bagian belakang menjadi salah satu bagian terunik dari Kia EV6 ini. Ya, berbeda dengan desain SUV Kia lainnya, mobil ini hadir dengan desain buritan yang terbilang berani dan anti mainstream.
Hadir dengan bagasi dan kaca belakang yang melandai, membuat mobil ini terlihat jadi lebih panjang dan menyerupai desain sebuah fastback.
Tidak hanya itu, hal unik lainnya yang ada pada bagian belakang Kia EV6, yaitu desain lampu belakangnya yang memanjang dan tersambung antara desain lampu belakang kanan dan belakang kiri.
ADVERTISEMENT
Bila diperhatikan sekilas, desain buritan dari Kia EV6 ini terlihat mirip seperti Lexus UX 300e. Tidak lupa, guna menegaskan bahwa mobil ini adalah Kia EV6, pabrikan juga menyematkan logo Kia yang cukup besar di bagian bagasi.
Interior sederhana namun tetap terlihat mewah
Masuk ke bagian dalam, kesan sederhana juga tercermin dari desain dasbor Kia EV6 ini. Meskipun secara lekuk desainnya sederhana, bukan berarti nuansa mewah dari mobil ini hilang begitu saja.
Penggunaan warna putih pada bagian setir, jok, doortrim, dan konsol tengah, membuat kesan luxury mobil ini menjadi terpancar. Apalagi, kehadiran desain kisi AC yang memanjang dari bagian tengah hingga bagian pengemudi , sukses membuat kabin mobil ini jadi terasa lapang.
Tidak lupa, guna menambah kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang dari mobil ini, Kia juga menyematkan head unit layar sentuh berukuran cukup lebar pada bagian dasbor tengahnya.
ADVERTISEMENT
Belum ada spesifikasi jantung pacu
Walau tampilan resminya telah dirilis, sayangnya Kia belum mau mengungkap spesifikasi pasti dari EV6 ini. Rencananya, seluruh spesifikasi detail dari mobil ini, baru akan diungkap jelang peluncurannya yang akan dilakukan dalam waktu dekat.
Meskipun demikian, berbagai spekulasi pun mencuat, diperkirakan Kia EV6 akan hadir dengan spesifikasi motor listrik dan baterai yang sama seperti Hyundai IONIQ 5.
Pada Hyundai IONIQ 5, ditawarkan dalam 2 pilihan spesifikasi baterai, yakni 58 kWh dan 72,6 kWh dan 2 pilihan penggerak roda, 2 wheel drive dan all wheel drive. Berikut spesifikasinya:
58 kWh 2WD
58 kWh AWD
ADVERTISEMENT
72,6 kWh 2WD
72,6 kWh AWD
Dengan kapasitas baterai 72,6 kWh, pada Hyundai IONIQ 5 mampu melaju sejauh 480 kilometer dalam kondisi baterai terisi penuh. Adapun untuk pengisian dayanya, hanya dibutuhkan waktu 18 menit, untuk mengisi daya dari 10 persen hingga 80 persen dengan pengisian ultra fast charging berdaya 400 volt hingga 800 volt.
***