Inilah Spek Mesin Hyundai Kona 2024, Ada Hybrid dan BEV

21 Januari 2023 6:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wujud Hyundai Kona 2024 Foto: Hyundai
zoom-in-whitePerbesar
Wujud Hyundai Kona 2024 Foto: Hyundai
ADVERTISEMENT
Detail tampilan dan spesifikasi Hyundai Kona 2024 resmi diungkapkan ke publik. Generasi keduanya ini hadir dengan pilihan sumber tenaga yang beragam yakni mesin bensin, hybrid, dan listrik murni.
ADVERTISEMENT
Untuk pasar Korea Selatan, terdapat dua pilihan mesin bensin, hybrid, dan listrik murni. Mesin 2.000 cc tanpa induksi paksa mampu menghasilkan tenaga 147 dk dan torsi 179,5 Nm yang dipadukan dengan transmisi otomatik CVT.
Pilihan yang lebih bertenaga tersedia mesin turbo 1.600 cc T-GDi yang menghasilkan tenaga 195 dk dan torsi 265 Nm. Sementara versi hybrid, dipersenjatai mesin bensin 1.600 cc yang dipadukan dengan motor listrik penggerak, kombinasi tenaganya 139 dk dan torsi 265 Nm.
Pabrikan belum menjabarkan detail spesifikasi varian listrik murninya yang baru akan diungkapkan pada bulan Maret mendatang. Tapi kemungkinan akan serupa dengan yang digunakan Kia Niro EV, mengutip carscoop.
Wujud jajaran Hyundai Kona 2024 Foto: Hyundai
Kembali soal tampang barunya, Kona terbaru mengadopsi bahasa desain Hyundai kekinian yang sepintas mengingatkan pada Staria, Stargazer, sampai Grandeur. Paling terlihat dari fascia depan dan bagian belakangnya.
ADVERTISEMENT
Hyundai menyebutnya ‘Seamless Horizon Lamp’, kombinasi lampu utama dengan posisi vertikal dan lampu DRL LED yang melintang dari kanan ke kiri. Khusus untuk Kona listrik, pakai desain Parametric Pixel berupa dot atau titik-titik.
Menariknya, pabrikan memberi detail berbeda untuk setiap model varian Kona. Misalnya, selain Parametric Pixel, untuk Kona listrik bagian depannya lebih banyak tertutup. Selain itu, cladding plastik hitam juga lebih sedikit ditemukan.
Interior Hyundai Kona 2024 Foto: Hyundai
Sementara versi mesin bensinnya dibuat lebih ala crossover dengan permainan aksen silver dan cladding hitam di beberapa bagiannya. Sedangkan versi N Line dibuat lebih agresif dengan penambahan side skirt dan velg 19-inci.
Masuk ke dalam interior, kontras dengan desain eksteriornya. Pakai material berwarna gading atau kecoklatan yang membuat suasana di dalam kabin menjadi hangat, apalagi dengan ambient light berwarna amber.
ADVERTISEMENT
Bagian dasbor dibuat serupa dengan IONIQ 5, pakai panel layar yang seolah menyatu dari cockpit hingga bagian konsol tengah berukuran 12,3-inci. Fitur lainnya ada wireless charging, smart power tailgate, dan fitur keselamatan aktif.
***