Intip Spesifikasi Harley-Davidson yang Ditunggangi Irjen Teddy Minahasa

16 Oktober 2022 9:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Brigjen Pol Teddy Minahasa dalam upacara kenaikan pangkat di Rupatama Mabes Polri. Foto: Dok. Polri
zoom-in-whitePerbesar
Brigjen Pol Teddy Minahasa dalam upacara kenaikan pangkat di Rupatama Mabes Polri. Foto: Dok. Polri
ADVERTISEMENT
Belum sempat dilakukan proses serah terima jabatan (Sertijab), calon Kapolda Jawa Timur yang baru, Irjen Pol Teddy Minahasa diringkus oleh Kepolisian terkait kasus narkoba yang menjeratnya.
ADVERTISEMENT
Irjen Teddy Minahasa yang terakhir menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat, juga aktif sebagai Ketua Umum Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) periode 2021-2026. Hal ini dibenarkan oleh Kabid Humas HDCI Glenarto.
"Secara internal beliau pernah menduduki posisi sebagai Kepala Sekretariat HDCI Pusat (2011-2016), Kepala Bidang Organisasi HDCI Pusat (2011-2019), dan Waketum HDCI (2019-2021)," jelas Glen sapaan karibnya kepada kumparan belum lama ini.
Ilustrasi Harley-Davidson Road Glide Special 2021. Foto: dok. Instagram Doni Salmanan
Adapun, bila melihat Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN)-nya, pria kelahiran Solo itu punya total kekayaan mencapai Rp 29,9 miliar. Ini menjadikannya sebagai perwira polisi terkaya di Polri.
Berdasarkan laporan yang dilaporkan pada 26 Maret 2022 saat awal menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat, Teddy juga memiliki harta alat transportasi berupa mobil dan motor.
ADVERTISEMENT
Mobil yang dimiliki meliputi Jeep Wrangler lansiran 2016 hasil sendiri yang ditaksir nilainya Rp 750 juta. Ada juga Toyota Land Cruiser FH55 buatan 1970 yang nilainya Rp 75 juta.
Toyota Land Cruiser HDJ 80R yang lebih modern tahun produksi 1996 jadi koleksi lainnya yang diperoleh dari hasil sendiri senilai Rp 600 juta. Menilik koleksi sepeda motornya, terdapat satu unit Harley-Davidson lansiran 2014 yang punya taksiran nilai Rp 650 juta.
Irjen Teddy Minahasa terlihat sedang mengendarai moge Harley-Davidson. Foto: Dok. ANTARA
Tidak jelas Harley-Davidson tipe apa yang dimaksud, tetapi dari sebuah foto yang dibagikan, Teddy pernah terlihat sedang menaiki Harley-Davidson Road Glide berwarna merah.
Harley-Davidson Road Glide sejatinya sudah eksis sejak tahun 1995 silam, namun melihat model yang dinaiki oleh Teddy, model tersebut kemungkinan lansiran tahun 2014 hingga tahun 2016.
ADVERTISEMENT
Berbicara desain, seri Road Glide punya tampilan yang khas motor touring Harley-Davidson, paling kental terlihat adalah penggunaan half-fairing di sekitar lampu utamanya yang terbagi menjadi dua klaster dengan teknologi LED.
Punya panjang 2.431 mm dan lebar 980 mm membuat motor petualang ini tergolong besar untuk ukuran jalan dan motor pada umumnya di Indonesia. Tapi tinggi tempat duduknya termasuk rendah, hanya 696 mm.
Soal jantung mekanisnya, mesin dengan kubikasi 1.690 cc Twin Cam 103 berpendingin udara mampu menghasilkan torsi 138 Nm pada 3.500 rpm. Ya, pabrikan ini memang kerap jarang mempublikasi keluaran tenaga mesinnya.
Fiturnya ciamik buat menemani selama perjalanan, ada Reflex Linked brake dengan ABS, fitur multimedia Boom! box 6.5GT Radio plus dermaga USB untuk iPod dan iPhone, kemudian layar berukuran 5,25-inci dengan dua buah speaker untuk keluaran suaranya.
ADVERTISEMENT
Pada beberapa lokapasar daring, harga bekas Harley-Davidson Road Glide bisa didapatkan mulai Rp 400 jutaan untuk tahun 2015. Sementara umumnya, motor tersebut dijual dengan harga kisaran Rp 500 jutaan sampai Rp 900 jutaan.
***