Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Intip Spesifikasi Mobil Kepresidenan Jokowi yang Dipakai Saat Upacara 17 Agustus
17 Agustus 2021 14:37 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo kembali memimpin upacara peringatan kemerdekaan 17 Agustus di Istana Negara pada hari ini (17/8/2021).
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan tahun lalu yang hadir dengan Toyota Alphard, pada upacara tahun ini Jokowi kembali mengandalkan mobil kepresidenan utamanya, yakni Mercedes-Benz S600 Guard yang punya kode bodi W222.
Ini merupakan mobil kepresidenan terbaru yang resmi didatangkan pada akhir 2019. Kehadiran S-Class generasi ke-6 ini, menggantikan mobil kepresidenan sebelumnya, yakni S600 Pullman Guard W221 yang telah dioperasikan sejak zaman kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Adapun mobil kepresidenan yang dipakai Presiden Jokowi merupakan versi facelift yang mendapatkan penyegaran pada 2017. Mobil berjenis sedan premium ini, umumnya sering digunakan Jokowi saat menjalankan tugas kenegaraan di wilayah Jabodetabek atau Pulau Jawa.
Sementara saat bepergian ke luar Pulau Jawa atau ke wilayah jalan yang punya kondisi kurang baik, Jokowi sering menggunakan mobil kepresidenan lainnya, seperti Toyota Alphard atau Land Cruiser.
Fitur dan Spesifikasi Mobil Kepresidenan Jokowi
Berstatus sebagai mobil kepresidenan, S600 Guard W222 ini dibekali dengan berbagai fitur keselamatan tingkat tinggi dengan sertifikasi perlindungan balistik kelas VR9.
ADVERTISEMENT
Dalam hal bodi, Mercedes-Benz S600 Guard W222 ini dibangun dengan menggunakan komponen baja khusus pada bagian bodinya. Ini membuat mobil tersebut memiliki ketebalan bodi yang lebih maksimal dibandingkan S-Class biasa.
Tak hanya itu, pada bagian kaca mobil ini juga punya ketebalan yang maksimal dan turut dilapisi dengan bahan polycarbonate. Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki pada bagian bodi dan kaca dari mobil ini, membuatnya mampu menahan serangan peluru, granat, mortir, dan ledakan ringan.
Belum cukup sampai di situ, mobil ini juga dilengkapi dengan ban run flat tire dari Michelin yang membuatnya dapat terus melaju sejauh 30 kilometer meski dalam kondisi kurang tekanan angin.
Selain punya fitur keselamatan yang berlimpah, sedan mewah ini juga turut dibekali dengan berbagai fitur kenyamanan di bagian dalamnya. Mulai dari kabin yang lapang, pemanas dan fungsi pijat pada jok baris kedua, telepon satelit, pengaturan AC dengan penyaringan dan ionisasi khusus, pemanas kaca depan dan samping, panic alarm system, tabung oksigen darurat, lampu baca LED, kulkas, sistem pemadam otomatis.
ADVERTISEMENT
Terdapat juga beberapa fitur keselamatan aktif dan bantuan mengemudi yang terdiri dari Distronic Plus dengan Stop and Go Pilot, sistem pengereman BAS PLUS, Active Blind Spot Assist, Active Lane Keeping Assist, Pre Safe Brake dengan pendeteksi pejalan kaki, Electric Parking Brake, serta kamera parkir 360 derajat.
Dengan bodinya yang besar dan berat, Mercedes-Benz S600 Guard W222 ini dibekali dengan mesin bensin V12 turbocharger yang mampu memuntahkan tenaga 530 dk dan torsi 830 Nm.
Mesin itu dikombinasikan dengan sistem transmisi 7G-Tronic dan suspensi udara AIRMATIC, dan kaliper rem 6 piston berukuran besar. Dengan spesifikasi yang dimilikinya, mobil ini diklaim mampu melesat hingga kecepatan maksimum 210 km/jam.
***