Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Kawasaki, Honda, Yamaha, Suzuki Bersatu Kembangkan Motor Hidrogen
25 Mei 2023 10:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Nama asosiasi itu disebut ‘HySE’ atau Hydrogen Small Mobility & Engine Technology yang akan mewadahi keempat raksasa jenama sepeda motor Negeri Matahari Terbit itu untuk mempercepat pengembangan mesin hidrogen, melansir Great Biker.
Makanya, setiap pabrikan seolah memiliki perannya masing-masing ketika pengembangan motor hidrogen berlangsung. Honda misalnya, mereka akan melakukan penelitian basis pengembangan mesin motor hidrogen.
Kemudian Suzuki akan fokus pada fungsionalitas, performa, dan daya tahan mesin hidrogen tersebut. Sementara Yamaha dan Kawasaki akan menguji coba secara langsung mesin hidrogen yang tengah dikembangkan.
Kedua nama terakhir memiliki tugas tambahan yakni pabrikan garpu tala akan berfokus pada pengembangan sistem isi ulang bahan bakar hidrogen dan tangki bahan bakarnya. Lalu Kawasaki mengembangkan komponen pendukung untuk sistem suplai bahan bakarnya.
ADVERTISEMENT
Tanda keseriusan proyek tersebut bisa dilihat dari perusahaan pendukung pihak ketiga seperti Kawasaki Heavy Industries yang telah berpengalaman mengembangkan bahan bakar hidrogen.
Sementara Yamaha yang memiliki hubungan kerja sama dengan Toyota pada proyek hidrogen tersebut telah memiliki modal dan memimpin konsep apa yang mereka sebut sebagai ‘hydrogen economy’.
Soal pengembangan kendaraan bermesin hidrogen, pabrikan Jepang terkenal yang paling vokal. Sebab, teknologi tersebut diyakini dapat menjadi salah satu solusi untuk mengurangi polusi karena emisi yang dihasilkan kendaraan hidrogen sebagian besar berupa air.
Kendaraan hidrogen dinilai memiliki karakteristik mirip dengan yang bermesin konvensional. Utamanya soal pengisian ulang bahan bakar yang dapat dilakukan dengan cepat dan juga beberapa teknologi dan komponen yang digunakan serupa dengan mesin pembakar internal biasanya.
ADVERTISEMENT
“Kami sangat senang dengan adanya pengumuman soal rencana-rencana yang digagas di dalam konsorsium. Ada banyak tantangan dalam pengembangan mesin bertenaga hidrogen, tapi kami berharap kegiatan asosiasi dapat memajukan penelitian fundamental untuk menjawab tantangan tersebut,” ujar calon ketua Kenji Komatsu, HySE Pejabat Eksekutif Pusat Penelitian & Pengembangan Teknis, Yamaha Motor Co. Ltd.
***