KTB Fuso Kuasai Pasar Kendaraan Niaga 2024, Jadi Market Leader Selama 54 Tahun

17 Januari 2025 12:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fuso Canter jadi andalan pengusaha budi daya ikan di Bukittinggi, Sumatera Barat. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Fuso Canter jadi andalan pengusaha budi daya ikan di Bukittinggi, Sumatera Barat. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sebagai distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso di Indonesia, melanjutkan eksistensinya sebagai market leader segmen kendaraan niaga selama 54 tahun.
ADVERTISEMENT
Perusahaan berhasil mempertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar dengan raihan market share sebesar 38,1 persen, dengan membukukan penjualan ritel sebanyak 27.683 unit sepanjang 2024.
Bila dibandingkan tahun sebelumnya, capaian tersebut mengalami koreksi 16,8 persen. Pada tahun 2023, KTB menjual sebanyak 33.283 unit kendaraan niaga dengan pangsa pasar 39,2 persen. Namun tetap sebagai penguasa pasar.
Fuso Canter jadi truk light duty truck terlaris di Bukittinggi, Sumatera Barat. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Adapun segmen Light Duty Trucks masih menjadi tulang punggung perusahaan yang menyumbang 53,1 persen dari total penjualan, dengan model truk Canter yang jadi andalan para pebisnis.
Sementara itu di segmen Medium Duty, 'Kepala Kuning' mencatat kontribusi model Fighter X sebesar 13,3 persen dari total raihan selama tahun lalu. Model tersebut menjadi andalan di medan berat seperti di pertambangan, konstruksi, dan logistik.
ADVERTISEMENT
PR Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku pemegang merek Mitsubishi Fuso memperkenalkan truk baru Fighter X series (6/3/2023). Foto: Sena Pratama/kumparan
Sales & Marketing Director PT KTB Aji Jaya menyampaikan apresiasi kepada para pelanggan atas kepercayaan yang terus diberikan kepada pabrikan, dan akan terus melanjutkan layanan terbaiknya pada tahun ini.
"Tahun 2025 kami akan merayakan 55 tahun Mitsubishi Fuso hadir di Indonesia, suatu kebanggaan luar biasa bagi kami yang terus dipercaya oleh konsumen lebih dari lima dekade, untuk itu kami akan terus memfokuskan untuk melayani konsumen lebih maksimal lagi," katanya dalam keterangan resmi.
Bengkel Siaga 24 Jam KTB Fuso di Pekanbaru. dok. KTB Fuso
Salah satu upaya peningkatan layanan purna jual yang digencarkan adalah dengan menghadirkan layanan Bengkel Siaga 24 Jam terbaru di area Pekanbaru, berlokasi di jalur utama Trans Sumatera rute distribusi Aceh ke Lampung.
Layanan tersebut diperuntukkan bagi konsumen dengan mobilitas tinggi, serta membutuhkan perbaikan di luar jam kerja karena beroperasi 24 jam. Saat ini KTB Fuso telah memilki Bengkel Siaga 24 Jam yang tersebar di Sumatera, Jawa, dan Kalimantan.
ADVERTISEMENT
"Kami akan meningkatkan pelayanan kami dengan memperhatikan preferensi konsumen. Kami akan memastikan kendaraan konsumen dapat beroperasi optimal tanpa downtime sehingga terwujud kesuksesan bersama," tuntas Aji.