Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Layanan Resmi Konversi Mesin ICE ke Listrik untuk MINI Klasik
4 Februari 2022 11:12 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dengan berkembangnya banyak, tak sedikit yang ingin mobil MINI klasiknya ‘punah’ begitu saja. Salah satu cara mudahnya adalah mengkonversi MINI yang menggunakan mesin pembakaran internal menjadi motor listrik dan baterai.
Hal tersebut yang dilakukan oleh sebuah tim dari pabrik MINI di Oxford yang berdedikasi untuk mengkonversi MINI klasik para konsumen yang tertarik menjadi mobil listrik murni (BEV).
Proyek itu disebut sebagai MINI Recharged. Menariknya, mesin MINI yang diganti itu tak dibuang melainkan ditandai kemudian disimpan dan dapat digunakan kembali jika sang pemilik hendak membutuhkannya.
“Apa yang tim ini kembangkan masih mempertahankan karakter MINI klasik dan membuat para penggemarnya merasakan performa motor listrik. Dengan kehadiran MINI Recharged, kami menggabungkan masa lalu dengan masa depan,” ujar Head of MINI Brand, Bernd Korber melalui keterangan resmi.
ADVERTISEMENT
Selain melakukan konversi menjadi mobil listrik, proyek tersebut sekaligus menjadi momen yang tepat untuk melakukan restorasi untuk MINI klasik yang butuh sentuhan cinta.
Hasilnya, kehadiran proyek tersebut mampu memberikan MINI klasik kembali ke masa jayanya berkat penggunaan motor dan baterai listrik.
Spesifikasi MINI klasik konversi
Sebagai mobil klasik, tim tersebut hanya mengubah sektor dapur pacu dan mengubah panel instrumennya menjadi sedikit lebih modern yang menampilkan suhu motor, posisi gigi, kemampuan jarak tempuh, dan kecepatan mobil.
Menyoal dapur pacunya, tim dari proyek MINI Recharged mengeluarkan mesin pembakaran internal dari bodi mobil dan menyematkan motor listrik yang mampu memuntahkan tenaga 90 kW atau 120 dk.
Kemudian, MINI tersebut juga dibenamkan baterai berkapasitas 6,6 kW. Baterai tersebut diklaim mampu membuat mobil klasik itu mampu berjalan sejauh 160 km.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, merek MINI tak membeberkan harus menyiapkan dana berapa untuk mengubah mobil klasiknya menjadi listrik. Hal tersebut karena spesifikasi dan kondisi setiap MINI klasik berbeda-beda.
Guna membuat setiap mobil MINI yang diubah jadi mobil listrik lebih unik, tim MINI Recharged akan memberikan angka khusus.
“Rasa unik dan spesial punya peran yang sangat penting dalam proyek MINI Recharged ini,” ucap Head of MINI Global Brand Management, Sebastian Beuchel.
Live Update
Mantan Menteri Perdagangan RI Tom Lembong menjalani sidang putusan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (26/11). Gugatan praperadilan ini merupakan bentuk perlawanan Tom Lembong usai ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejagung.
Updated 26 November 2024, 12:00 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini