Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Mazda 2 Sedan Meluncur, Siap Tantang Toyota Vios dan Honda City
26 Juli 2022 13:55 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Eurokars Motors Indonesia (EMI) selaku agen pemegang merek Mazda di Indonesia resmi meluncurkan mobil sedan terbarunya, yakni Mazda 2 sedan pada Selasa (26/7) di Mazda Simprug, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Kehadiran Mazda 2 sedan ini tentu diharapkan mampu menjawab kebutuhan masyarakat akan mobil sedan yang mewah dengan harga terjangkau, serta diproyeksikan mampu meningkatkan penjualan Mazda di Tanah Air.
"Tentu menjadi kebanggaan dan kebahagiaan tersendiri bagi kami, dapat memperkenalkan generasi terbaru dari Mazda 2 Sedan kepada publik di Indonesia. Karya seni terbaik dari Mazda, karena tidak hanya menawarkan kecanggihan tapi juga menghadirkan desain yang estetik," ucap Managing Director PT EMI, Ricky Thio.
Hadir sebagai sedan entry level, Mazda 2 Sedan ini nantinya akan bertarung dengan beberapa rival lainnya, seperti Toyota Vios, Honda City sedan, hingga MG 5 GT.
Dari segi dimensi, Mazda 2 sedan memiliki panjang 4.340 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.479 mm, dan jarak sumbu roda 2.570 mm. Sementara untuk ground clearance-nya sebesar 150 mm.
ADVERTISEMENT
Bicara soal tampilan, Mazda 2 Sedan ini hadir dengan kekhasan wajahnya yang mengusung bahasa desain Kodo terbaru dari Mazda. Kehadiran grille hitam yang berkombinasi dengan aksen krom dan lampu depan LED projector yang membuat mobil ini jadi terlihat mewah.
Pada sisi sampingnya, Mazda 2 sedan menggunakan velg berukuran 16-inci dengan kelir warna silver yang dibalut ban 185/60. Beralih ke buritannya, kesan mewah juga terpancar dari mobil ini.
Penggunaan lampu belakang LED yang punya desain mewah berpadu dengan ducktail pada bagian bagasi membuatnya jadi semakin cantik.
Masuk ke bagian dalam, kesan mewah tetap ditonjolkan oleh Mazda 2 sedan ini. Perpaduan warna interior abu-abu yang berpadu dengan warna biru gelap, membuatnya terlihat mewah sekaligus sporty.
ADVERTISEMENT
Berbagai fitur menarik tentunya juga terbenam di bagian dalam Mazda 2 sedan. Baik itu fitur hiburan maupun kenyamanan. Berikut lengkapnya.
- Head unit layar sentuh berukuran 7-inci dengan MZD Connect
- Pengaturan audio pada setir dan konsol tengah
- 6 titik speaker
- Konektivitas wireless Apple CarPlay dan Android Auto
- Wireless charging
- Paddle shift
- Cruise Control
- Dermaga USB untuk pengisian daya smartphone
- Kamera parkir
- Automatic wiper dengan sensor hujan
- Keyless entry dengan engine start stop button.
Selain fitur hiburan dan fitur kenyamanan, Mazda 2 sedan ini juga dibekali dengan berbagai fitur keselamatan. Baik fitur keselamatan pasif maupun aktif. Berikut lengkapnya.
- ABS+EBD
- Brake Assist
ADVERTISEMENT
- Dynamic Stability Control
- Traction Control System
- Hill Launch Assist
- Blind Spot Monitoring
- Rear Cross Traffic Alert
- Rear Parking Sensors
- Airbags.
Usung mesin bensin 1.5 liter
Pada balik kap mesinnya, Mazda 2 sedan ini dibekali mesin bensin SkyActiv G 4-silinder berkubikasi 1.500 cc DOHC 16-katup. Mesin itu menjanjikan tenaga 110 dk pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 144 Nm pada 4.000 rpm.
Untuk pilihan transmisinya, Mazda 2 sedan ini mengandalkan transmisi otomatik 6-percepatan dan sistem penggerak roda depan.
Harga Rp 338 juta
Dengan berbagai keunggulan dan spesifikasi yang dimilikinya, Mazda 2 sedan ini dipasarkan dengan harga Rp 338 juta OTR. Harga itu sudah termasuk MyMazda Service, gratis layanan purna jual selama 3 tahun atau 60 ribu kilometer.
ADVERTISEMENT
***