Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Melihat Cara Kerja Auto Headlamp pada All New Toyota Rush
12 Februari 2018 17:05 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB

ADVERTISEMENT
Toyota Rush generasi kedua yang dikenalkan beberapa waktu lalu hadir dengan beragam fitur untuk memaksimalkan keamanan dan keselamatan penggunanya. Tidak terkecuali disematkan fitur tambahan berupa auto headlamp.
ADVERTISEMENT
Fitur ini bekerja dengan sensor cahaya yang diletakkan di bagian ujung depan dashboard. Apabila fitur tersebut diaktifkan dan sensor menerima rangsangan berupa perubahan cahaya, lampu utama mobil akan menyala seketika.
Hal ini selaras dengan yang dikatakan Agus Mustafa, Pemilik Bengkel AGS Matik sekaligus Technical Support Auto2000, mengenai cara kerja auto headlamp pada all new Toyota Rush.
“Sistem kerjanya, tuas lampu diposisikan ke auto, itu buat safety, kalau masuk terowongan atau kalau mau masuk garasi otomatis nyala lampunya,” jelas Agus saat dihubungi kumparanOTO (12/2).

Agus juga menambahkan bila fitur tersebut tidak akan bekerja saat malam hari, karena sensor tidak menangkap sinyal berupa ubahan cahaya. Sehingga pada malam hari cukup nyalakan lampu utama seperti biasa.
ADVERTISEMENT
“Ya kerjanya justru saat siang hari jadi kalau lewat jalan yang gelap atau terowongan, kalau malam malah enggak nyala,” jelas Agus.

Kata kunci dari fitur ini adalah ubahan cahaya, sehingga jika kamu baru menyalakan mesin mobil saat malam hari fitur ini tidak akan memantik lampu utama untuk menyala.
Fitur auto headlamp ini hanya tersedia pada varian TRD Sportivo, pada tuas lampunya ditambahkan step untuk mengaktifkannya.

Sekedar informasi, All new Toyota Rush hadir dalam dua varian, tipe G dan TRD Sportivo sebagai trim tertingginya. Masing-masing tersedia pilihan transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan konvensional.
Soal harga, untuk tipe G transmisi manual dilabeli Rp 239,9 juta dan otomatisnya Rp 249,9 juta. Sedangkan TRD Sportivo dibanderol seharga Rp 251,3 juta untuk transmisi manual dan Rp 261,3 juta untuk pilihan otomatisnya.
ADVERTISEMENT