Meluncur di GIIAS 2024, All New Mitsubishi Triton Dikirim Bulan Ini

9 September 2024 11:15 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Test drive all new Mitsubishi Triton di Sentul, Jawa Barat, Senin (9/9/2024). Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Test drive all new Mitsubishi Triton di Sentul, Jawa Barat, Senin (9/9/2024). Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) akan merealisasikan pengiriman mobil terbaru mereka, all new Mitsubishi Triton. Sebelumnya mobil pekerja ini diluncurkan perdana di pameran otomotif GIIAS 2024 Juli lalu.
ADVERTISEMENT
"Sesi test drive ini merupakan seri perkenalan all new Triton di GIIAS lalu dan bulan ini saya sampaikan bahwa kami akan memulai pengiriman ke customer kami," buka Presiden Direktur PT MMKSI Atsushi Kurita di sesi test drive Triton baru di Sentul, Jawa Barat, Senin (9/9).
Menurut Kurita, Triton merupakan salah satu model penting bagi Mitsubishi Indonesia. Sejarah mencatat, Triton pertama kali debut di Tanah Air pada 2002 lalu. Maka dari itu eksistensinya sampai sekarang sudah dua dekade lebih.
"Produk yang sangat penting bagi Mitsubishi sejak 2002, sudah lebih dari 20 tahun sangat diterima pasar, sehingga masyarakat mengetahui keunggulan produk ini, reliable, robust, dan bisa diandalkan untuk mendukung bisnis konsumen kami," imbuhnya.
Test drive all new Mitsubishi Triton di Sentul, Jawa Barat, Senin (9/9/2024). Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Lanjutnya, model yang dulu punya nama Mitsubishi L200 Strada ini terserap baik di banyak sektor, yakni perkebunan dan pertambangan. Triton dari waktu ke waktu kemudian dikembangkan menjadi banyak varian, sehingga konsumennya lebih luas.
ADVERTISEMENT
Jadi tak hanya untuk kebutuhan tambang maupun perkebunan, ada juga opsi Triton seperti generasi sebelumnya untuk menyasar segmen lifestyle, yang umumnya diimplementasikan lewat trim tertinggi.
"Ini merupakan produk generasi keempat dan telah banyak improvement. Desain robust, durabilitas, dan performa berkendara yang diperbaiki, juga teknologi mutakhir untuk memastikan bisnis yang didukung konsumen bisa dijalankan dengan rasa aman dan nyaman," lanjutnya.
Bicara ubahan, all new Triton mengemas banyak peningkatan aspek, tak cuma tampilan, sasis, mesin, hingga kemampuan berkendaranya. Khusus dapur pacu, menggunakan mesin 4N16 yang diklaim lebih bertenaga, responsif, dan irit bahan bakar.
Test drive all new Mitsubishi Triton di Sentul, Jawa Barat, Senin (9/9/2024). Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Untuk keluaran tenaganya berbeda-beda tergantung variannya. Sebab masing-masing tipe diperuntukkan bagi utilitas yang berbeda. Misalnya GLX sebagai tipe terendah menjanjikan tenaga 149 dk di 3.500 rpm namun torsi 330 Nm yang diraih di putaran 1.500-3.000 rpm.
ADVERTISEMENT
Tipe HDX lebih superior lagi karena punya keluaran torsi 200 Nm pada 1.000 rpm. Torsi melimpah di putaran bawah lebih digunakan untuk medan berat. Sementara tipe Ultimate tenaga yang dihasilkan mencapai 183 dk di 3.500 rpm dengan torsi 430 Nm sejak 2.250 rpm.
Harga all new Mitsubishi Triton:
***