MMKSI Rilis Gambar Resmi Pajero Sport Facelift, Meluncur Bulan Ini?

8 Februari 2021 10:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitsubishi Pajero Sport facelift 2021  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Pajero Sport facelift 2021 Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membuka tahun 2021 dengan meluncurkan Mitsubishi Pajero Sport facelift. Pabrikan berlambang tiga berlian itu pun merilis gambar penggoda dari SUV ladder frame tersebut.
ADVERTISEMENT
Melalui email ke redaksi kumparanOTO, tersemat sebuah gambar siluet dari Pajero Sport facelift tersebut. Terlihat jelas bahwa sektor eksterior mengalami ubahan signifikan. Mengacu dari foto tersebut, desain dynamic shield masih dipertahankan namun dengan revisi pada desain lampu dan grill-nya yang lebih tebal.
“Penantian masyarakat Indonesia atas New Pajero Sport telah berakhir, New Pajero Sport akan segera hadir. Kami akan meluncurkan New Pajero Sport untuk pasar Indonesia pada tanggal 16 Februari 2021 mendatang. Nantikan informasi update dan kehadirannya secara eksklusif di website dan kanal digital resmi MMKSI,” kata President Director PT MMKSI Naoya Nakamura.
Menurut sumber kumparanOTO, Pajero Sport facelift 2021 akan dilepas pada bulan 18 Februari 2021. Sejumlah tenaga penjual juga mulai menawarkan mobil ini ke konsumen.
ADVERTISEMENT
Menurut seorang tenaga penjual, peluncurannya akan berlangsung di gelaran IIMS 2021 yang dihelat secara virtual.
Mitsubishi Pajero Sport terbaru membawa sejumlah ubahan. Dari depan ada revisi fascia termasuk padanan lampu. Namun tetap berbahasa desain Dynamic Shield. Grille ikut dirombak seakan menyatu dengan housing lampu yang sejajar kap mesin.
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Lanjut ke belakang, tidak banyak perubahan, hanya pendaran LED lampu belakang yang punya desain baru. Ditambah bumper yang memiliki kosmetika silver dan sudah tersematkan mata kucing.
Beralih ke interior, ikut berubah meski minor. Kisi-kisi tengah, head unit, tombol pengaturan sampai konsol tengah juga ikutan dirombak kecil. Kalau dilihat-lihat, mirip kepunyaan Outlander PHEV yang diniagakan di Indonesia.
Interior Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Mitsubishi Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Interior Pajero Sport facelift Foto: dok. MMC
Soal mesin masih mempertahankan jantung mekanis 4N15 2.442 cc dengan turbocharged dan intercooled, yang menjanjikan tenaga 178 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi puncak 430 Nm di 2.500 rpm.
ADVERTISEMENT
Nah untuk pasar Indonesia, Mitsubishi kemungkinan masih menyediakan opsi Diesel lawas 4D56 2.477 cc, seperti sebelumnya.