Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Pabrikan otomotif asal Inggris, MINI, pernah memproduksi mobil bergaya sport dan balap pada 1969. MINI 1275 GT namanya, yang dibuat hanya sampai 1980.
ADVERTISEMENT
MINI 1275 GT sekaligus merupakan versi penyempurnaan dari Cooper S. Tak cuma itu, model ini juga berhasil menarik perhatian pecintanya dan berkali-kali menyabet juara British Saloon Car Championship (BSCC).
Genap setengah dekade berlalu, MINI Indonesia coba ingin merayakan kembali kejayaan masa lampau. Kali ini dengan menghadirkan model reinkarnasinya berwujud new MINI GT Edition sebanyak 30 unit.
Basis modelnya dari MINI Cooper S, yang kemudian dilabur kosmetika khas balap. "GT Edition ini kami menawarkan tampilan yang unik, kustomisasi part, sehingga secara posisi lebih dari Cooper S biasa," ujar Head of MINI Asia, Kidd Yam saat meluncurkannya secara virtual, Kamis (18/6).
Adapun unsur pembeda MINI ini dari versi regulernya (Cooper S) ada pada:
ADVERTISEMENT
Tak lupa pada sisi interior, ornamen eksklusif khas MINI GT Edition juga disematkan pada dashboard. Utamanya tetap bergaya John Cooper Works.
Memang kurang tampak klasik apalagi mirip dengan MINI 1275 GT lawas. Namun model yang terbaru ini tetap membawa DNA-nya yang sporty, dinamis, dan terpenting tetap dibangun dari model 3-pintu yang ikonik.
"Edisi spesial ini merupakan pengingat akan sejarah dan cerita brand MINI yang sangat diapresiasi oleh para fans MINI," tambah Director of Communications BMW Group Indonesia, Jodie O'tania.
Soal jantung mekanisnya, mobil yang didatangkan langsung dari Oxford, Inggris ini juga tidak mengandalkan mesin 1.275cc, melainkan 2.000 cc MINI TwinPower Turbo.
ADVERTISEMENT
Di atas kertas menjanjikan tenaga 192 dk dan torsi puncak 280 Nm. Klaim pabrikan dari diam hingga kecepatan 100 km/jam dalam hitungan 6,7 detik.
Sementara kecepatan puncak yang diraih hingga 235 km/jam dengan transmisi otomatis 7-percepatan dual clutch.
Biar lebih menyesuaikan zaman, fitur pemanja turut dihadirkan pada model terbaru ini. Sebut saja sistem audio yang terhubung dengan Apple Carplay, yang bisa dimainkan melalui perintah suara.
MINI GT Edition ini terbagi atas tiga pilihan warna bodi: Midnight Black, Chili Red, dan White Silver. Semuanya dibanderol Rp 840 juta off the road Jakarta dan dijual dengan sistem pre order mulai 22 Juni 2020 mendatang.
Nah sembari menunggu keran pemesanan dibuka, simak dulu bidikan gambar MINI GT Edition berikut ini.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.