Nissan Terra Bakal Dapat Penyegaran Tahun Ini?

9 Mei 2019 11:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
SUV Nissan Terra yang sedang melakoni uji off-road Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
zoom-in-whitePerbesar
SUV Nissan Terra yang sedang melakoni uji off-road Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penantang Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner, Nissan Terra kemungkinan bakal mendapatkan pembaruan lagi tahun 2019 ini.
ADVERTISEMENT
Model SUV medium andalan Nissan itu pertama kali diperkenalkan pada Mei 2019 lalu dimulai dari Filipina dan meluncur ke Indonesia lewat GIIAS 2018.
Pihak Nissan Motor Indonesia (NMI), belum mau membeberkan informasinya. Padahal pada Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 14 tahun 2019, sudah tercantum nama New Terra dengan dua varian E dan VL pada urutan 95 sampai 97.
Nissan Terra berlabel 'New' di Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 14 tahun 2019. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
“Apa itu, namanya juga dahulu New Terra kan,” ucap Head of Communication NMI Hana Maharani kepada kumparan, Rabu (8/5).
Bila melakukan kroscek ke situs resmi Nissan Indonesia, pada daftar model belum ada penyematan ‘New”. Begitu juga bila melakukan pencarian keyword Terra di laman google.
Banderol harganya off the road atau di kolom DP PKB (Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor, untuk New Terra E 2.5 AT Rp 403.200.000, VL 2.5 AT 428.400.000, dan VL 2.5 AT juga --kemungkinan varian tertinggi-- Rp 542.850.000.
Nissan Terra ditantang melintasi jalur off-road. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
Meski baru diperkenalkan pada tahun lalu, tak menutup kemungkinan versi new atau penyegaran dilakukan tahun ini, demi merangsang penjualan.
ADVERTISEMENT
Lagipula pada Oktober 2018 lalu, Terra mendapat tambahan varian baru di Philippines International Motor Show (PIMS). Secara kasat mata, Terra versi modifikasi juga terbilang lebih sangar dibanding Terra standard.
Nissan menjulukinya sebagai Terra S. Namun bukan merujuk kepada kata Sport, melainkan berarti Special Edition.
Nissan Terra ditantang melintasi jalur off-road. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
Bicara data, Nissan Terra dikirimkan ke dealer sebanyak 231 unit di kuartal I 2018, dengan kontributor dominannya ada di varian Terra VL matik.
Menyoal spesifikasi, Terra punya mesin Diesel YD25 DDTi berkubikasi 2.488 cc 4 silinder DOHC dengan turbocharger (VGS) yang menjanjikan tenaga 190 dk pada 3.600 rpm dan torsi 450 Nm pada 2.000 rpm.
Disematkan juga fitur Nissan Intelligent Mobility yang didalamnya termasuk Blind Spot Warning System, Lane Departure Warning, Intelligent Around View Monitor, Moving Object Detection, hingga Intelligent Rear View Mirror.
ADVERTISEMENT