Nonton Piala Dunia, Satu Keluarga Touring ke Qatar Pakai Toyota Innova

4 Desember 2022 17:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Satu keluarga dari India touring ke Qatar kakai Toyota Innova. Foto: Instagram/@the_parava
zoom-in-whitePerbesar
Satu keluarga dari India touring ke Qatar kakai Toyota Innova. Foto: Instagram/@the_parava
ADVERTISEMENT
Banyak cara untuk merayakan euforia gelaran akbar sepak bola Piala Dunia tahun ini. Salah satunya yang dilakukan oleh satu keluarga asal India yang membawa Toyota Innova mereka ke Qatar.
ADVERTISEMENT
Keluarga yang berasal dari Kerala, India itu disebut menempuh waktu perjalanan selama 30 hari atau melakukan perjalanan pertamanya pada 30 Oktober lalu, disitat dari autoevolution.com.
Tampilan Toyota Innova yang digunakan oleh keluarga yang terdiri dari dua orang tua sang anak Abdulla Ibnu Ashraf bersama seorang sepupunya itu sudah dihiasi dengan tema Piala Dunia Qatar.
Misalnya terdapat siluet bendera Qatar lengkap dengan tulisan FIFA World Cup Qatar 2022 pada bagian kap mesin, bagian samping belakang, dan pintu bagasi. Kemudian ada juga siluet menggambarkan jalur dan titik perjalanan yang telah ditempuh mobil tersebut.
Satu keluarga dari India touring ke Qatar kakai Toyota Innova. Foto: Instagram/@the_parava
“Saya selalu menjadi penggemar berat sepak bola, jadi ketika mendengar Piala Dunia akan digelar di Qatar kami memutuskan untuk menontonnya secara langsung,” kata Abdulla.
ADVERTISEMENT
Awalnya keluarga tersebut berencana untuk melakukan perjalanan dengan menggunakan pesawat terbang, tetapi pada akhirnya memutuskan untuk melakukan perjalanan darat dengan menggunakan mobil.
“Ayah saya mulai membicarakan rencana ke Qatar melalui perjalanan darat. Awalnya saya hiraukan, tetapi setelah merenung beberapa hari saya memutuskan untuk mempersiapkan segalanya seperti pengurusan dokumen,” imbuh Abdulla.
Namun tidak semua proses berjalan mulus, disebabkan banyak kendala soal perizinan. Maka mereka mengawali perjalanan dari Mumbai kemudian mengapalkan mobil mereka ke Jebel Ali, Uni Emirat Arab.
Satu keluarga dari India touring ke Qatar kakai Toyota Innova. Foto: Instagram/@the_parava
Setelah sampai, keluarga tersebut langsung memulai perjalanan dari Oman, Bahrain, Kuwait, dan Arab Saudi. Mereka juga sempat berkunjung ke tempat ikonik seperti Jebel Jais atau Burj Khalifa dan telah mengantongi tiket pertandingan Jerman versus Kosta Rika pada waktu itu.
ADVERTISEMENT
Menyoal Innova atau Grand Kijang Innova di Indonesia yang digunakan tidak banyak modifikasi tampilan yang dilakukan. Pun tak ada rincian spesifikasi mobil keluarga tersebut. Tetapi bisa dilihat, lampu depan dan belakang pakai aftermarket dengan teknologi LED.
Menariknya, tidak terdapat roof rack atau roof box di atas mobil tersebut meski mengangkut cukup banyak orang yang tentunya membawa barang yang sangat banyak. Bagasi standar dipilih jadi andalan mengakomodasi barang bawaan yang banyak.
Cerita perjalanan keluarga tersebut masih terus berlanjut, kabarnya mereka juga berencana untuk menonton laga quarter final dan semifinal.
Toyota Kijang (Innova) generasi kelima Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
***