Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Peluang Vespa Sprint Dibekali Layar Canggih TFT, Kapan Meluncur?
29 Juni 2021 18:06 WIB
·
waktu baca 2 menitDiperbarui 13 Agustus 2021 13:45 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Alhasil, Primavera menjadi produk kedua yang memiliki panelmeter TFT setelah GTS 300 Super Tech. Lantas, mungkinkah teknologi tersebut juga diaplikasikan di model lain seperti tipe Sprint , LX, atau S?
President Director Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega mengatakan bukan tak mungkin jika produk Vespa lain juga akan mendapatkan fitur yang sama. Hanya saja, menurut dia, butuh riset pasar terlebih dulu.
"Pada dasarnya kami selalu berkomitmen untuk menghadirkan inovasi pada setiap produk. Ini adalah sebuah misi dari Piaggio Indonesia, layar TFT pada Primavera memberikan pengalaman terbaik untuk konsumen," kata Marco saat sesi peluncuran Vespa 75 Th Anniversary Edition secara virtual.
Terkait produk mana lagi yang akan dibekali fitur panelmeter TFT, secara spesifik memang belum diungkap oleh Marco.
ADVERTISEMENT
"Ini akan menjadi bukti jika kami selalu berkembang dan terus beradaptasi agar relevan dengan pasar saat ini. Ini juga jadi alasan selama perjalan 75 tahun Vespa semakin muda dari sebelumnya," pungkasnya.
Sebagai informasi, layar instrumen TFT memiliki kemampuan lebih dibanding model analog dan digital. Ia mampu mendiagnosis kendaraan, menampilkan navigasi, serta mendukung mobilitas pemiliknya seperti menerima panggilan masuk, pesan, hingga email.
Semua fungsi tadi juga semakin canggih karena bisa disambungkan dengan smartphone melalui aplikasi MIA yang tersedia di Play Store maupun Apple Store. Tak cuma itu saja, on board komputer yang tersaji di layar TFT Vespa bisa dikoneksikan dengan perangkat komunikasi intercom.
Peluang Vespa lain disuntik TFT
Marco mengatakan jika tahun ini mereka akan memberikan kejutan produk baru lagi untuk konsumen Indonesia. Ini membuka peluang jika model lain dari Vespa seperti Sprint, LX, dan S juga akan mendapat fitur tersebut.
ADVERTISEMENT
"Akan ada produk baru lagi di dari kami, termasuk Vespa, Piaggio, Aprilia, dan Moto Guzzi," jelas Marco.
Tapi perlu dicatat, besar kemungkinan jika nanti Vespa Sprint, LX, maupun S dibekali TFT akan membuat banderolnya terkerek naik. Kita tunggu saja kejutan dari Vespa Indonesia.