Perekonomian Menggeliat, Kredit Mobil-Motor Adira Tembus Rp 1,8 T April 2021

6 Mei 2021 12:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil di diler Nissan Foto: dok. NMI
zoom-in-whitePerbesar
Mobil di diler Nissan Foto: dok. NMI
ADVERTISEMENT
Perusahaan pembiayaan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk, mencatatkan pertumbuhan transaksi sampai 282 persen pada April 2021, dibanding periode yang sama tahun lalu.
ADVERTISEMENT
Sementara bila dibanding bulan sebelumnya Maret 2021, ada positif growth sebesar 11 persen. Direktur SDM & Marketing Adira Finance, Swandajani Gunadi mengindikasikan roda perekonomian sudah mulai menggeliat
"Angka ini cukup signifikan, menunjukkan perekonomian bergerak maju. Puncak konsumsi rumah tangga terjadi di Ramadhan ini. Pemerintah mengupayakan vaksin, prediksinya ada peningkatan perekonomian, sesuai yang diharapkan," ucapnya, Rabu (5/5).
Direktur Penjualan, Pelayanan, dan Distribusi Adira Finance Niko Kurniawan menyebut, optimisme di kalangan pengusaha makin tinggi. Seiring peningkatan laju perekonomian dan konsumsi masyarakat.
"Berdasarkan data BPS pada kuartal 1 (Q1) 2021 pertumbuhan ekonomi walaupun masih minus di 0,74 persen, tapi sudah membaik dari Q4 yang minus 2 persen," tutur Niko.
Pada Q2 dan seterusnya, pemerintah mengestimasi ada positif growth di perekonomian Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Pada awal tahun BI mencatat rata-rata proporsi pendapatan konsumen mencapai 73,2 persen, dari Desember 2020 69 persen. Jadi makin berani membelanjakan uangnya," ungkapnya.

Transaksi otomotif Adira melejit

Industri otomotif sendiri, kata Niko penjualan mobil meningkat signifikan karena relaksasi PPnBM. Total transaksi mobil dan motor Adira pada April mencapai Rp 1,8 triliun.
Deretan skutik Honda yang dipajang di diler. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
"Bulan april 2021 ini pembiayaan Adira positif growth penjualan kendaraan roda empat Rp 871 miliar, sepeda motor Rp 1 triliun. Sementara untuk barang durable goods Rp 30,97 miliar, multiguna Rp 437,69 miliar," kata Niko.

Tebar promo

Adira menghadirkan penawaran menarik lewat program promo Ramadhan 'Sahabat Flash Deal'. Nah supaya padat dan jelas berikut lengkapnya.
- Penawaran Adiraku: 4 juta adirapoin
ADVERTISEMENT
- Penawaran momobil: Suku bunga pinjaman rendah mulai 2,6 persen flat, provisi mulai 0 persen dan bonus asuransi kendaraan.
- Penawaran momotor: Cashback senilai Rp 500 ribu melalui adiraku, bonus asuransi kendaraan
- Penawaran dicicilaja: Fasilitas Dana Multiguna mendapatkan cashback hingga Rp 500 ribu.