Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Replika Toyota Celica GT Four ST 185 WRC 90-an Dilego Rp 850 Juta, Siapa Mau?
6 Oktober 2024 15:00 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kepada kumparan Anthon mengungkapkan, sudah ada sejumlah orang yang berminat untuk meminang salah satu koleksinya tersebut.
“Alasan saya jual karena ada kebutuhan keluarga. Saat ini sudah ada beberapa yang mengajukan penawaran, tapi masih belum cocok harganya. Kebetulan memang saya jualnya juga jual santai saja,” bukanya kepada kumparan beberapa waktu lalu.
Sebelumya Anthon memiliki beberapa mobil Celica GT Four dengan tampilan yang sama namun sudah pindah garasi dan dirawat oleh pemilik baru. “Dulu ada 4 Celica GT Four di museum, sekarang tinggal satu. Ini yang terakhir,” katanya.
Anthon membeli Toyota Celica GT Four ST 185 dari pemilik sebelumnya di Surabaya beberapa tahun lalu. Setelah itu mobil didandani dan diberikan livery legendaris persis seperti yang dipakai tim TTE di ajang WRC pada tahun 90-an.
ADVERTISEMENT
Dari tampilannya, mobil berkelir dasar putih tersebut sudah dibuat mirip seperti Toyota Celica GT Four 185 milik sang jawara peraih gelar pabrikan di rentang 1992 dan 1994.
Kombinasi warna livery merah, putih, dan hijau lengkap dengan logo sponsor, nomor start, hingga beberapa detail lain menyuguhkan kesan lawas di mobil tersebut. Kesan balapnya makin kental dengan perpaduan Velg OZ Chrono ring 17 inci yang dibalut dengan ban Michelin.
Toyota Celica GT Four ST 185 milik Anthon merupakan lansiran tahun 1991. Di jantung mekanisnya ada mesin standar 3S-GTE 2000 cc Turbo intercooler AWD. Sementara kondisi interiornya masih dalam kondisi standar.
Anthon mengoleksi replika mobil balap legendaris tersebut karena beberapa alasan yang masih melekat pada ingatannya hingga saat ini.
ADVERTISEMENT
“Alasan saya suka Celica GT Four karena dulu suka nonton rally WRC di video. Kebetulan, salah satu yang keren livery-nya adalah Celica GT Four yang juga kebetulan dulu langganan juara dunia rally WRC,” ujarnya.
“Ditambah lagi waktu kecil suka main dingdong SEGA Rally. Di dingdong itu salah satu mobilnya adalah Celica GT Four Livery Castrol itu,” katanya.
Di museumnya yang berada di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Anthon mengoleksi beberapa mobil selain Toyota Celica. Ada Mazda RX-7, BMW E30 M3, Toyota Starlet KP47, Ford Escort Cosworth, Ford TX3 KF, Mazda 323 BF, Mitsubishi GTO Coupe, hingga Mitsubishi Galant VR4.
Tapi karena banyaknya koleksi dan terbatasnya area museum miliknya, ada beberapa mobil yang sudah Anthon jual.
ADVERTISEMENT
“Beberapa sudah enggak ada. Karena sebagian sudah dijual soalnya tempatnya nggak cukup,” tuntasnya.