Resmi, Suzuki Ertiga Smart Hybrid Meluncur 10 Juni 2022

17 Mei 2022 10:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suzuki Ertiga Smart Hybrid siap meluncur 10 Juni 2022. Foto: Instagram Suzuki Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Suzuki Ertiga Smart Hybrid siap meluncur 10 Juni 2022. Foto: Instagram Suzuki Indonesia
ADVERTISEMENT
Teka-teki kehadiran Suzuki Ertiga Smart Hybrid akhirnya terjawab sudah. Calon Low MPV hybrid itu dipastikan bakal meluncur di Indonesia pada Jumat, 10 Juni 2022.
ADVERTISEMENT
Informasi kehadiran Ertiga Smart Hybrid itu mengacu pada unggahan di akun Instagram resmi Suzuki @suzuki_id yang menampilkan sebuah siluet foto yang mirip dengan bentuk Ertiga.
Pada postingan tersebut juga terdapat tulisan "Untuk Hari yang Lebih Baik". Ini nampaknya mengacu pada masa depan yang lebih baik dalam hal ramah lingkungan dan berkaitan smart hybrid.
Terdapat juga tulisan tanggal peluncurannya yakni, 'Segera 10.06.22'. Lalu ada juga tulisan pada caption unggahan tersebut yang berbunyi 'Experiencing the new sensation of driving for a better day. Coming to you soon!'.
Suzuki berikan penyegaran pada salah satu produknya, Ertiga di India. Foto: Maruti Suzuki

Sudah bisa dipesan

Kendati baru akan meluncur beberapa hari lagi, tenaga penjual Suzuki mulai membuka keran pemesanan Ertiga Smart hybrid. Bahkan, bagi Anda yang berminat sudah bisa melakukan pemesanan dengan menyerahkan sejumlah uang sebagai tanda jadi.
ADVERTISEMENT
“Untuk booking fee-nya Rp 5 juta saja,” jelas salah satu wiraniaga Suzuki
Tidak hanya itu, wiraniaga yang enggan disebutkan namanya itu juga tak ragu memberikan informasi terkait estimasi harga Ertiga Smart hybrid.
“Untuk kisaran harga Suzuki Ertiga hybrid-nya tipe GX di Rp 270 jutaan sampai tipe SS di Rp 290 jutaan,” ujarnya.
Suzuki berikan penyegaran pada salah satu produknya, Ertiga di India. Foto: Maruti Suzuki

Teknologi Smart Hybrid

Adapun, Suzuki Ertiga Smart Hybrid menggunakan basis mesin bensin K15C berkapasitas 1.500 cc yang mampu memuntahkan tenaga 103 dk pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 136,8 Nm pada 4.400 rpm.
ADVERTISEMENT
Mesin itu kemudian dikombinasikan dengan baterai lithium-ion dan Integrated Starter Generator atau ISG yang diklaim mampu membuat mesin jadi lebih efisien dan ramah lingkungan.
***