Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Rifat Sungkar Soal AXCR 2022: Ini Kemenangan dan Mimpi Saya
2 November 2022 7:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Seri Asian Cross-Country Rally (AXCR) yang dihelat pada 21-26 November mendatang di Thailand akan diwarnai oleh pebalap nasional kenamaan Rifat Sungkar yang mewakili Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKSI) di tim Mitsubishi Ralliart.
ADVERTISEMENT
Nantinya Rifat akan berada satu tim dengan pebalap reli dunia yakni Hiroshi Matsuoka, yang kini berperan sebagai penasihat tim Mitsubishi Ralliart di AXCR 2022.
“Ini merupakan suatu kesempatan besar dalam hidup saya karena ini tidak disangka-sangka. Matsuoka-san menghubungi melalui Mitsubishi Indonesia menyatakan kembalinya Mitsubishi ke motorsport,” buka Rifat saat media interview MMKSI AXCR 2022 di Jakarta (1/11).
Ia mengaku, penunjukan langsung dirinya untuk turut serta mengikuti kejuaraan yang disebutnya seperti Paris Dakar versi Asia ini sebagai salah satu wujud kemenangan yang dicapainya selama berkarier sebagai pebalap.
“Saya belum pernah mengikuti ajang ini. Harapan saya besar, saya dulu punya poster tim motorsport Mitsubishi, kini saya menjadi salah satu bagian dari mereka. Soal menang atau kalah, bagi saya ini kemenangan karena berhasil mewujudkan mimpi saya,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
Pria kelahiran 44 tahun lalu ini akan menggunakan Mistubishi Triton dari Thailand hingga Kamboja sebelum kembali lagi ke Thailand, total jarak yang ditempuh sejauh 1.700 kilometer.
“Ini long distance rally yang butuh kekuatan dan komunikasi, biasanya saya rally sejauh 200 kilometer setiap rally-nya. Artinya dalam satu minggu saya nyetir mobil lebih banyak dibanding satu tahun,” sambung Rifat.
Rifat bercerita soal raihan positif saat dirinya menguji Mitsubishi Triton di Thailand sebagai bagian dari persiapannya sebelum berlaga. Kendati demikian, ia mengaku tidak memasang target yang muluk-muluk di AXCR di Thailand nanti.
“Jadi ini baru banget buat saya, tim baru, mobil baru, gim baru. Tapi saya percaya ini bisa jadi confidence saya, terutama bisa berada dalam satu event yang kompetitif. Target jangan ketinggian, tapi bisa berikan yang terbaik,” imbuh Rifat.
ADVERTISEMENT
“Sebenarnya kalau ditanya targetnya apa, ya kita datang pasti untuk menang. Kalau enggak menang, mending enggak usah berangkat, gitu. Tapi kemenangan yang dimaksud adalah kita sadar, kita bukan kelas paling atas, melainkan (membalap pakai) production car," tutupnya.
***
Live Update