Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Penggunaan perlengkapan seperti jaket merupakan syarat mutlak yang digunakan pemotor dalam berkendara. Fungsinya satu, meningkatkan aspek keselamatan berkendara selama di jalan.
ADVERTISEMENT
Utamanya jaket yang memiliki komponen protector, sehingga apabila jatuh dari motor bisa mengurangi cedera.
Namun bila jaket ber-protector masih dirasa kurang memberikan keamanan dan keselamatan, Anda bisa mengenakan rompi tambahan yang sudah dilengkapi dengan airbag atau kantung udara.
Keduanya bisa dipasang pada bagian dalam atau luar jaket motor. Namun dengan catatan, jaket yang dikenakan harus sedikit longgar, karena digunakan untuk ruang ketika airbag mengembang.
Held, perusahaan teknologi yang berpusat di Jerman ini memproduksi eVest dan sudah digunakan para pebalap dunia, baik untuk balap dalam lintasan maupun off-road.
Selain kompetisi, rompi ber-airbag ini juga cocok untuk penggunaan motor tipe sport, touring, petualangan, maupun urban.
ADVERTISEMENT
Bagaimana cara Held eVest atau rompi airbag ini bekerja?
Jadi setiap rompinya dipasangkan inflator gas, protector bagian belakang, dan modul airbag. Mekanismenya tak perlu sambungan ke motor.
Saat jatuh, modul akan mendeteksi potensi adanya benturan. Dalam waktu di bawah 60 milidetik atau lebih cepat dari satu kedipan mata, airbag langsung mengembang memberi proteksi pada sisi leher, punggung, dan dada, sehingga meminimalisir fatalitas.
Dalam keterangan resminya, kantung udara yang mengembang bisa membantu menyerap energi benturan, menstabilkan tubuh pemakai, mencegah cedera tulang, dan melindungi organ vital bagian atas.
Makanya jangan heran ketika mengembang, tampilan dan bentuknya akan mirip rompi pelampung.
Bahan Held eVest terbuat dari bahan mesh yang nyaman digunakan dan memungkinkan adanya sirkulasi udara, lantaran bentuknya menyerupai jaring.
ADVERTISEMENT
Rompi airbag ini bisa digunakan lagi setelah mengembang. Tinggal beli inflator gas dan kantung udaranya secara terpisah.
Oh iya ngomong-ngomong soal harga, rompi airbag ini dibanderol sekitar 341 Euro atau setara dengan Rp 5,7 jutaan (nilai tukar per 5 November 2020).