Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.97.1
Royal Enfield Bawa Scram 411 di Ajang IIMS 2023, Harga Rp 130 Jutaan
17 Februari 2023 17:17 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
PT Nusantara Batavia International (Nusantara Group) selaku pemegang merek Royal Enfield mengenalkan motor Scram 411 di ajang Indonesia International Motor Show 2023.
ADVERTISEMENT
"Dengan Scram 411 , kami ingin menyasar penggemar Royal Enfield generasi muda di perkotaan," buka General Manager PT Nusantara Batavia, Lisa Wijaya di JIExpo, Kemayoran, Kamis (16/2/2023).
"Mudah untuk mengatur perjalanan jauh maupun dekat jadi kalau weekend mau riding santai ke pegunungan tidak perlu ganti-ganti motor karena ini sudah mumpuni," tambah Country Marketing Manager Royal Enfield Indonesia, Anindya.
Suspensinya menggunakan tipe fork berdiameter 41 mm dengan panjang 190 mm di bagian depan serta monoshock dengan panjang 180 mm.
"Nyaman untuk pengendara dan pembonceng untuk waktu lama di sadel serta stabil di jalanan yang kondisinya bagus maupun kurang sepertu banyak lubang," katanya.
ADVERTISEMENT
Velgnya berukuran 19 inci di bagian depan. Sementara, bagian belakangnya berukuran 17 inci.
"Harganya sendiri berkisar Rp 130 jutaan dan sudah bisa dipesan mulai hari ini," pungkasnya.