Single dengan Gaji Rp 6 Juta, Bisakah Punya Mobil Baru dan Menabung?

28 Agustus 2020 17:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan berkendara. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan berkendara. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Hasrat untuk memiliki kendaraan bermotor pribadi khususnya mobil, tentu kerap terlintas di benak pria atau wanita muda yang single. Namun, apa daya gaji terbatas, apalagi terbentur kebutuhan lain dan menabung.
ADVERTISEMENT
kumparan coba mensimulasikan, apakah dengan gaji Rp 6 juta per bulannya, seseorang bisa memiliki mobil baru, dan tetap bisa menabung?
Financial Planner Advisors Alliance Group Andy Nugroho coba memberikan penjelasannya. Dan apa kesimpulannya? Simak ulasannya berikut.
Andy menuturkan, idealnya cicilan maksimal ada di angka 30 persen dari penghasilan. Artinya dengan penghasilan 6 juta, maka budget untuk cicilannya adalah Rp 1,8 juta.
Ilustrasi pembelian mobil baru. Foto: dok. Auto
Sementara mobil termurah saat ini adalah LCGC. Hanya saja untuk tipe terendah dari seluruh model yang ada saat ini, menurut skema yang diberikan cicilan minimalnya saja di angka Rp 2,25 juta.
Jadi bisa dikatakan budget tersebut, kata Andy, masih kurang untuk kredit mobil baru.
"Maka pilihannya adalah membeli mobil bekas dengan harga cash di bawah Rp 100 juta, atau yang memang memungkinkan bisa dicicil dengan budget Rp 1,8 juta per bulan," ucapnya kepada kumparan, Rabu (26/8).
ADVERTISEMENT
Rumus yang diutarakan Andy, asumsi cicilan kredit yang harus dibayarkan seseorang, maksimal 30 persen dari penghasilan. Sedangkan 40 persen lainnya untuk kebutuhan sehari-hari, dan 30 persen lagi untuk ditabung.
Showroom mobilk bekas Jordy Mobil di MGK Kemayoran. Foto: Istimewa
"Jadi kemungkinannya seorang single bisa punya mobil sekaligus menabung masih memungkinkan," ungkap Andy.
Namun memang, mobil yang akan dibeli juga harus sesuai budget, dan tak merusak perencanaan keuangan. Sehingga ada yang dikorbankan.
Jadi paling tidak, pemuda pemudi single bergaji Rp 6 juta, bisa coba berburu mobil bekas. Lagipula saat ini, mobil bekas juga sedang banting harga.