Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Skutik Beringas Italjet Dragster Resmi Dijual di Indonesia, Harga Rp 155 Juta
10 Maret 2022 14:58 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Urban Sport Scooter dengan desain beringas sini, pertama kali diperkenalkan kepada publik pada saat gelaran pameran otomotif IIMS Hybrid 2021 lalu.
CEO UtomoCorp, Denny Utomo mengatakan skutik gahar tersebut telah mendapat animo dan antusiasme yang tinggi dari masyarakat.
“Sangat baik, sangat tinggi permintaannya, banyak yang nunggu dan akhirnya kita bisa launching hari ini. Animonya sangat tinggi karena ini sudah ditunggu sejak lama,” ujar Denny di Jakarta (10/3).
Peluncuran secara resmi ini juga sekaligus jadi ajang penyerahan 30 unit Italjet Dragster Limited Edition pertama ke tangan konsumen.
Menariknya, seluruh motor Italjet Dragster, termasuk varian Limited Edition, di Indonesia merupakan unit rakitan lokal alias CKD.
“Semua motor yang kita jual langsung CKD sejak unit pertama. Seluruh komponen dari Italia, di sini tinggal dirakit,” jelas Denny.
ADVERTISEMENT
Untuk pabriknya sendiri berlokasi di daerah Tangerang, nantinya dari pabrik yang sama tersebut terdapat beberapa produk CKD dari merk lainnya di bawah naungan UtomoCorp seperti Energica dan Royal Alloy.
Hingga kini, Denny mengaku, pihaknya telah mengantongi sekira 50 SPK Italjet Dragster Limited Edition dari konsumennya di Jabodetabek.
Untuk pasar Indonesia, UtomoCorp mendapat jatah 60 unit Italjet Dragster Limited Edition dan dijual dengan harga Rp 155 juta OTR Jakarta.
Sekilas Italjet Dragster Limited Edition
Italjet Dragster tampil dengan desain khas Dragster lawas yang sempat tenar di medio tahun 90-an.
Desainnya yang out of the box dan nyentrik jadi perhatian tersendiri di kalangan pecinta roda dua di seluruh dunia dan tanah air.
ADVERTISEMENT
Paling kental terlihat dari desain bodi dan rangkanya. Konstruksi steel-tube trellis sengaja dibuat terekspos yang terintegerasi plat alumunium cetak.
Bagian yang jadi ciri khas adalah bagian suspensi depannya, Italjet menyebutnya Independent Steering System (I.S.S)
Apalagi untuk versi Limited Edition dengan warna Black and Magnesium Gold membuat skutik ini makin terlihat macho.
Spesifikasi teknis Italjet Dragster Limited Edition
Mesin: 181 cc DOHC 1-silinder 4-langkah 4-valves pendingin cairan
Tenaga: 17,5 dk/@8.000 rpm
Torsi: 15,5 Nm/@7.750 rpm
Sistem suplai bahan bakar: Magneti Marelli
Transmisi: CVT
Suspensi depan: I.S.S single-arm and hydro-pneumatic adjustable shock absorber
Suspensi belakang: Single hydro-pneumatic adjustable shock arbsorber
Rem: ABS Depan cakram 200 mm hidrolik, belakang cakram 190 mm hidrolik, kaliper Brembo
ADVERTISEMENT
Ban: Pirelli 120/70-12’ (depan)/ Belakang 140/60-12’
Dimensi (PxL): 1.890 mm x 750 mm
Tinggi tempat duduk: 770 mm
Berat: 124 kg
Kapasitas tangki: 9 liter.