Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Spion Honda CR-V Meleleh Saat Parkir di Luar, Ini Komentar HPM
2 Oktober 2024 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu di sosial media sempat digegerkan video yang viral memperlihatkan cover spion Honda CR-V hybrid yang meleleh.
ADVERTISEMENT
Menanggapi video tersebut, PT Honda Prospect Motor (HPM) mengatakan sudah melakukan perbaikan dan sedang menyelidiki penyebab melelehnya spion mobil konsumen tersebut.
Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @buyung123yb pada 19 September 2024 dan sudah dilihat sebanyak 956 ribu kali.
“Wah, ini mobil baru beli kok bisa kaya begini, mobil hybrid lho ini. Saudaraku semua ada yang mengalami kayak begini enggak mobilnya? Wah parah lho. Kok bisa begini. Hah, mobil baru kan?” kata orang dalam video tersebut.
Untuk mengkonfirmasi video tersebut, kumparan sudah mencoba menghubungi akun tersebut, namun belum ada tanggapan dari pemilik akun.
"Kita sudah ketemu sama pemilik dan yang meng-upload, pembuat videonya. Jadi itu sudah ditukar ya (spion yang rusak). Barangnya sudah di RnD (research and development), lagi dicek penyebabnya apa. Karena secara teori itu tidak mungkin, sih ya," kata Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy di Jakarta Utara belum lama ini.
ADVERTISEMENT
Billy bilang ini kejadian pertama kali di Indonesia. Pihak RnD dari Honda Indonesia hingga saat ini juga masih menginvestigasi penyebab kejadian tersebut.
Saat dilakukan pengecekan, Billy menjelaskan tidak ada komponen dan fitur yang mengalami kerusakan. Spion mobil konsumen yang rusak itu sudah diganti dengan komponen baru.
Lebih lanjut, PT HPM masih mencari tahu penyebabnya, apakah karena kelalaian konsumen atau dari kekeliruan produksi. Soal komponen tersebut asli atau tidak punya masih dalam penyelidikan.
“Itu semua prosesnya ketat banget. Masuk oven juga minimum 80 derajat. Untuk penyebabnya apa masih kita selidiki,” tegas Billy.
Sebagai tambahan, saat ini Honda CR-V Hybrid yang mengaspal di Indonesia masih diimpor alias CBU (Completely Built Up) dari Thailand).
ADVERTISEMENT