Sudah Tahu Arti Karimun pada Mobil Suzuki?

12 Oktober 2020 8:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suzuki Karimun Wagon R Foto: suzuki.co.id
zoom-in-whitePerbesar
Suzuki Karimun Wagon R Foto: suzuki.co.id
ADVERTISEMENT
Suzuki Karimun nama mobil yang sudah sangat familiar di Indonesia. Eksistensinya belum pudar, sejak generasi pertamanya mengaspal di Tanah Air pada medio 1998 sampai sekarang.
ADVERTISEMENT
Namun pernahkah terbesit di benak, apa arti Karimun sebenarnya? Mengingat usia mobil mungil ini sudah menginjak ke-20 tahun di Indonesia.
Suzuki Karimun Wagon R Foto: Gesit Prayogi
Ternyata sesuai namanya, Karimun merujuk pada nama kepulauan di Indonesia, yang letaknya berada di Laut Jawa dan termasuk ke dalam Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
"Pertama kali diluncurkan pada 1998, kami memilih Karimun karena terinspirasi nama kepulauan di Tanah Air yang terkenal keindahannya," ujar Presiden Direktur PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Seiji Itayama dalam siaran digital, Sabtu (10/10).
Suzuki Karimun Wagon R GS Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
"Dengan harapan produk ini dicintai dan menjadi kebanggan masyarakat Indonesia, sebagai sebuah mobil kompak, menawarkan kabin luas, nyaman, praktis, dan efisien," lanjut Itayama.
Nama Suzuki Karimun juga spesial hanya untuk pasar Indonesia. Sebab, di luar negeri seperti di Jepang dan India menggunakan nama Wagon R.
ADVERTISEMENT
Karimun Wagon R buatan Indonesia juga diekspor ke Pakistan, menjadikannya salah satu mobil perkotaan yang terlaris. Mobil mungil ini menjadi model dengan jumlah ekspor terbanyak kedua setelah Ertiga sepanjang 2019 lalu.
Suzuki Karimun generasi pertama/ dok. Wikimedia

Generasi Suzuki Karimun

Generasi pertama Karimun meluncur pada 1998. Kemudian lahir lagi pembaruannya, Karimun Estilo pada 2007, yang mengambil basis MR Wagon di Jepang.
Suzuki Karimun Estilo. Foto: dok. wikimedia
Barulah pada 2013, generasi terbaru Suzuki Karimun lahir. Di Indonesia mobil ini punya banderol terjangkau dan punya efisiensi BBM yang baik.
Yang terbaru SIS, meluncurkan Karimun Wagon R 50th Anniversary Edition untuk memperingati eksistensi Suzuki di Indonesia. Basisnya menggunakan tipe GS yang dirombak penampilannya.
Suzuki Karimun Wagon R 50th Anniversary Edition. Foto: dok. SIS
"Dalam rangka merayakan 50 tahun Suzuki, kami luncurkan Wagon R 50th Anniversary Edition, sebagai salah satu produk yang diproduksi pabrik Tambun, Bekasi," tambah Itayama.
ADVERTISEMENT