Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Toyota AE86 Trueno Sitaan Negara Terjual Rp 1,03 Miliar
6 Februari 2022 17:01 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengutip informasi dari website resmi Kementerian Keuangan, mobil hatchback legendaris itu berhasil terjual secara lelang seharga Rp 1,036 miliar. Ini jelas sangat jauh dari harga penawaran awal yang hanya sebesar Rp 96,9 juta.
"Lelang hari ini sangat menggembirakan. Selain berhasil mencapai harga yang fantastis, saya juga senang sekali melihat antusias dan usaha para peserta lelang dalam menaikkan harga setinggi-tingginya untuk mendapatkan mobil yang memang tidak dijual di Indonesia ini," ucap perwakilan pejabat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak, Juana.
Sayangnya, Juana tidak mau merinci siapa yang menjadi pemenang lelang Toyota AE86 Trueno itu. Dirinya hanya mengatakan, pemenang lelang memiliki kewajiban untuk melakukan pelunasan dengan jangka waktu 5 hari kerja dari jadwal lelang.
ADVERTISEMENT
Nantinya, hasil lelang tersebut akan langsung disetorkan ke kas negara sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
Toyota AE86 Trueno ini merupakan hasil sitaan Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean C. Mobil ini kepergok hendak diselundupkan ke Indonesia dari Malaysia melalui Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Nanga Badau di Kalimantan Barat. Dari hasil temuan itu lah, mobil ini akhirnya disita dan kini resmi dilelang.
Spesifikasi Toyota AE86 Trueno
Hadir sebagai mobil hatchback 1980an, nama besar Toyota Corolla Levin AE86 Trueno ini pertama kali populer melalui film Initial D. Dalam film yang diperankan oleh Jay Chou sebagai Takumi Fujiwara itu, Toyota AE86 dikenal memiliki kemampuan sangat baik dalam melakukan aksi drifting.
ADVERTISEMENT
Pada balik kap mesinnya, Toyota AE86 Trueno ini dibekali mesin bensin berkode 4A-GE 16-katup DOHC berkapasitas 1.6 liter. Mesin itu menawarkan tenaga 120 dk pada 6.600 rpm dan torsi 149 Nm pada 5.200 rpm.
Kendati di atas kertas memiliki tenaga yang tidak terlalu besar, mesin ini bisa dibilang jadi salah satu mesin legendaris dan mesin favorit dari merek Toyota. Ini dikarenakan mesin 4A-GE dianggap paling mudah untuk dimodifikasi dan ditingkatkan performanya.
Jadi, tidak heran apabila Toyota AE86 dan mesin 4A-GE berhasil mencuri perhatian para pecinta otomotif khususnya penikmat kecepatan.
***