Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Toyota Rush GR Sport Terbaru Resmi Meluncur, Ini Detail Harganya
1 April 2024 21:05 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Tanpa seremoni, PT Toyota-Astra Motor (TAM) akhirnya resmi menampilkan wujud terbaru dari Toyota Rush GR Sport . Seperti pada bocoran visual sebelumnya, ubahan paling banyak pada aspek kosmetika dan fitur baru.
ADVERTISEMENT
Banyak aksen hitam glossy yang membalut bagian luar LSUV andalan Toyota ini. Pabrikan menyebut, ini bertujuan memperkuat kesan sporty, tough, dan fun to drive sebagai bagian dari identitas GR Brand.
“Sebagai mobility company, PT Toyota-Astra Motor (TAM) memiliki core value yang cukup kuat dalam hal continuous improvement untuk menghadirkan ever-better cars sebagai solusi mobilitas yang sesuai kebutuhan pelanggan dan perkembangan zaman," ujar Vice President Director PT TAM, Henry Tanoto dalam keterangan resmi yang diterima kumparan.
Lanjut, ubahan yang cukup signifikan ada pada bagian fascia depan. Utamanya pada area grill dengan desain baru yang dibuat lebih tegas dan tangguh, tak lupa emblem GR juga ikut tersemat sekaligus sebagai penanda varian flagship mobil penggerak belakang tersebut.
Seperti yang disebutkan, aksen hitam mengkilap kini hadir juga di bagian cover spion hingga door handle. Sampai bagian buritan dengan garnish serupa dan detail pada bagian overfender yang kini berubah menjadi hitam glossy.
ADVERTISEMENT
Guna membuat tampilannya semakin gagah, Toyota juga mendesain ulang bagian side body moulding dengan pewarnaan hitam mengkilap. Sektor kaki-kaki juga tak luput dengan pola baru yang lebih segar dan tangguh.
Aura GR Sport yang kental dengan nuansa sporty, elegant, dan mewah juga hadir di sekujur kabinnya. Selain lebih mewah dan premium, pemilik kini juga dimanjakan dengan sistem hiburan baru yakni 9-inch Audio Screen lengkap tersemat logo GR Sport.
GR Steering Wheel tetap dihadirkan untuk menambah sensasi berkendara yang menghibur khas TOYOTA GAZOO Racing. GR Headrest Cover juga tetap disematkan untuk memperkuat aura sporty di dalam kabin dan menjadi ciri khas tipe GR Sport. Portable Tire Inflator (12 V) kini juga tersedia pada New Rush GR Sport dan tipe G.
ADVERTISEMENT
Selebihnya serupa dengan Rush terdahulu, ia masih dikemas dengan format 7-kursi, penggerak belakang (RWD), mesin 1.500 cc yang tangguh dan efisien. Semua pembaruannya itu, membuat harganya naik mulai Rp 1 jutaan dari model sebelumnya.
Harga Toyota Rush Terbaru
Harga Toyota Rush Sebelumnya
***