Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
ADVERTISEMENT
PT Toyota -Astra Motor (TAM) optimis Toyota Yaris facelift akan mencatatkan penjualan yang positif dan memimpin segmen pasar hatchback.
ADVERTISEMENT
Kepercayaan diri Toyota itu bukan tanpa alasan, berbagai ubahan dan penyegaran yang dilakukan terhadap Yaris, diyakini mampu membuatnya diminati oleh para konsumennya.
Bahkan, Toyota juga percaya diri Yaris mampu mencatatkan angka penjualan 500 unit per bulannya.
Karena itu, Anton pun tidak ingin muluk-muluk memasang target hingga 600 unit. Dirinya berharap di tengah situasi pasar yang lesu akibat pandemi COVID-19, penjualan Toyota Yaris di semester II 2020 ini masih mampu mencatatkan angka 500 unit per bulan.
"Mudah-mudahan pasar bisa terus tumbuh ya mencapai 600 unit per bulan atau setidaknya 500 unit," Anton menambahkan.
Optimis pasar hatchback tetap diminati
Di tengah meningkatnya minat masyarakat terhadap segmen SUV atau Crossover, Toyota tetap optimis pasar hatchback belum akan punah. Sebab, mengacu pada penjualan hatchback dalam beberapa tahun belakangan ini, dinilai masih cukup menjanjikan.
ADVERTISEMENT
"Retail sales di tahun ini 2020 sampai Juli, hatchback itu kira-kira 15,7 persen. Jadi, kalau dikatakan menurun, memang betul ada penurunan, tapi jumlahnya masih cukup signifikan ya. Kalau tahun lalu misal market totalnya 1 jutaan, 16 persennya itu 160 ribuan," beber Anton.
Dengan jumlah penjualan retail hatchback yang masih menjanjikan, kata Anton, menandakan segmen hatchback masih sangat penting dalam menopang penjualan mobil. Dirinya juga tak menampik, bila segmen hatchback lebih menjanjikan dibandingkan segmen sedan.
"Jadi kalau kita bandingkan penjualannya misalnya dengan sedan, ini jauh lebih tinggi hatchback. Karena sedan masih sangat minim sekarang," ucap Anton.
Lantas, mampukah Toyota Yaris mencatatkan hasil penjualan positif?
***