Varian Baru Yamaha XMAX Meluncur, Harga Lebih Mahal Rp 5,3 Juta

9 Desember 2023 11:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Yamaha XMAX Tech Max. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Yamaha XMAX Tech Max. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Yamaha XMAX Tech Max masuk Indonesia, setelah meluncur terlebih dulu di Eropa. Ini menjadi pelengkap varian generasi terbaru XMAX yang telah hadir di dalam negeri pada November 2022 lalu.
ADVERTISEMENT
"Hari ini kami memperkenalkan varian baru Tech Max yang lebih premium dan more value untuk kustomer, yang juga menjadi varian puncak dari Maxi Yamaha Indonesia," terang Direktur Pemasaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Hiroshi Takeyama di Sentul, Sabtu (9/12).
Berikut ini parts yang jadi pembeda dari varian reguler:
Yamaha XMAX Tech Max. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Tak cuma itu, kelir Yamaha XMAX kasta tertinggi ini dibalut warna Magma Black. Bila dilihat di foto mungkin tampak full hitam, namun dengan sudut pandang yang beda dan pancaran sinar, akan berubah menjadi coklat gelap.
Perihal dapur pacu, masih mengemas mesin 250 cc non VVA berpendingin carian SOHC, bertenaga 22,5 dk di 7.000 rpm dan torsi puncak 24,3 Nm pada 5.500 rpm.
Yamaha XMAX Tech Max. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Oh iya, varian ini juga tetap dilengkapi fitur Yamaha Connect, teknologi interkoneksi motor dengan pengguna melalui aplikasi di ponsel pintar.
ADVERTISEMENT
Fungsinya bisa untuk mengetahui kondisi motor secara real time, hingga navigasi menggunakan perangkat lunak dari Garmin.
Adapun harga Yamaha XMAX Tech Max dibanderol Rp 71,3 juta dengan garansi 5 tahun. Sementara versi reguler tetap Rp 66 juta.
Emblem khusus Yamaha XMAX Tech Max. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan

Diimpor dari Eropa dan Taiwan

Parts pada varian Tech Max bukan buatan Indonesia, melainkan diimpor langsung dari Eropa dan Taiwan untuk memberi nilai lebih pada skutik bongsor tersebut.
"Kami impor untuk menjaga eksklusivitasnya bukan di Indonesia nggak bisa bikin tapi supaya menjaga varian Tech Max di Eropa sama seperti yang ada di Indonesia secara kualitas dan bahan," imbuh Assistant General Manager Marketing and Public Relation PT YIMM Antonius Widiantoro.
Desain laci dengan jahitan emas di Yamaha XMAX Tech Max. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Bagi pengguna Yamaha XMAX existing, bisa menyulapnya menjadi varian Tech Max sebagai parts-nya dijual Yamaha terpisah di jaringan diler seharga Rp 6,3 juta dan baru tersedia pada Februari 2024.
ADVERTISEMENT
"Bagi yang menginginkan Yamaha XMAX Tech Max ini sudah bisa didapatkan di minggu ketiga Desember ini di diler Yamaha terdekat," pungkas Anton.