Wuling Alvez, Pesaing Honda WR-V Meluncur di IIMS 2023?

19 Januari 2023 15:55 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wuling Formo Max meluncur di Indonesia, Selasa 17 Januri 2023. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wuling Formo Max meluncur di Indonesia, Selasa 17 Januri 2023. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Wuling Motors membuka 2023 dengan peluncuran mobil baru berupa Wuling Formo Max. Pabrikan punya satu produk anyar lagi yang bakal meramaikan belantika otomotif nasional.
ADVERTISEMENT
Adalah Wuling Alvez, sebagai kandidat mobil baru yang bakal diluncurkan. Sejak akhir tahun lalu, sosok mobil diduga Wuling Alvez tertangkap kamera tengah lakoni uji jalan.
Paten nama Alvez, diduga untuk mobil baru Wuling. Foto: dok. Istimewa
Selain itu, Agustus 2022 lalu Wuling diketahui telah mengajukan paten nama Alvez di laman Pangkalan Data Kekayaan Intelektual, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual, Kemenkumham RI.
Soal ini, Brand and Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani belum bersedia berkomentar banyak. Tentu alasannya karena berkaitan mobil baru.
"Saya belum bisa komentar terlalu jauh untuk produk-produk lain, yang jelas kami akan ada beberapa, menyiapkan beberapa lini produk dan kami masih fokus," ungkapnya di Jakarta belum lama ini.
Mobil baru yang diduga sebagai Wuling Xing Chi sedang diuji coba. Foto: Instagram/@Ardian
Disinggung lagi mengenai persiapan meramaikan pameran IIMS 2023 yang bakal dihelat pada 16-26 Februari 2023, Dian belum bisa bicara banyak.
ADVERTISEMENT
"Kita lihat nanti, kan masih sebulan lagi. Kalau saya ngomong sekarang enggak kejutan dong," timpalnya.
Mengenai mobil yang diduga Wuling Alvez, memiliki kesamaan bentuk menyerupai Wuling Xing Chi di China. Tampak pilar C mobil yang mirip, dengan sudut melandai di bawahnya.
Wujud Wuling Xing Chi di China. Foto: dok. gmauthority.com
Kemudian terlihat lagi dari desain lampu belakangnya yang berbentuk horizontal. Pada bagian bawahnya lagi terpampang lampu atau reflektor yang tidak tertutup kamuflase. Sekali lagi bentuknya mirip Wuling Xing Chi.
Bentuknya secara keseluruhan berupa SUV crossover yang punya panjang dimensi 4.365 mm, lebar 1.750 mm, dan tinggi 1.640 mm.
Dimensi tersebut hampir serupa dengan Honda HR-V paling baru di Indonesia, dengan panjang 4.330 mm, lebar 1.790 mm, dan tinggi 1.590 mm. Gimana, mau nunggu Wuling Alvez?
ADVERTISEMENT