160 Peti Mati Mesir Kuno Disegel Pakai Mantra Kutukan, Ini Isinya

30 November 2020 15:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penemuan Peti Mati Mumi Berusia 2.500 Tahun. Foto: Zein Ahmad/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Penemuan Peti Mati Mumi Berusia 2.500 Tahun. Foto: Zein Ahmad/AFP
ADVERTISEMENT
Ribuan tahun lalu, orang Mesir kuno dimakamkan di Saqqara, sebuah wilayah yang dijuluki kota orang mati. Para pendeta menempatkan orang-orang mati itu dalam peti mati kayu yang dihiasi hieroglif dan sarkofagus, dimakamkan dan disegel menggunakan mantra kutukan.
ADVERTISEMENT
Sekarang, dalam tiga bulan terakhir para arkeolog berhasil menemukan 160 peti mati di situs pemakaman tersebut. Ratusan peti mati ini sebagian besar diserahkan ke sejumlah museum di seluruh Mesir, sementara yang lain dibuka untuk dipelajari dan memeriksa mumi di dalamnya.
Menurut para ahli, beberapa makam di Saqqara memiliki kutukan warna-warni yang tertulis di dinding sebagai peringatan bagi para pencuri. Salima Ikram, seorang Egyptologist di American University, Kairo, menganalisis beberapa mumi yang ditemukan di Saqqara tahun lalu.
“Peringatan yang tertulis di makam manusia sebagian besar berfungsi untuk mencegah penyusup yang bermaksud menodai tempat peristirahatan mumi,” kata Ikram seperti dikutip Science Alert.
“Mereka umumnya menyatakan bahwa jika kuburan dimasuki orang yang tidak suci (secara fisik maupun batin), maka dewa akan menghukum mereka dengan meremas leher penyusup seperti angsa.”
Salah satu peti mati tampak terlihat mumi yang ada di dalamnya. Foto: Kementerian Purbakala Mesir
Salah satu kuburan dengan kutukan tersebut ditemukan di makam Wazir Ankhmahor, seorang pejabat firaun yang hidup lebih dari 4.000 tahun lalu atau selama dinasti ke-6 Mesir. Ia dimakamkan di mastabas, yakni kuburan tanah berbentuk persegi panjang. Mastabas juga banyak dibangun di seluruh Mesir, termasuk di dekat piramida Giza.
ADVERTISEMENT
Kutukan itu bertujuan untuk melindungi Ankhmahor sebagai peringatan bahwa apapun yang mungkin pelanggar lakukan terhadap kuburan, hal yang sama bisa terjadi pada mereka. Kutukan juga berisi mantra dan sihir rahasia di mana di dalamnya terdapat ancaman bagi penyusup yang berniat buruk akan menerima 'kutukan melihat hantu'.
Kutuan seperti itu dimaksudkan untuk mencegah perampok kuburan. Dalam film dokumenter baru Netflix ‘Secrets of the Saqqara Tomb’ makam terlihat seperti rumah bagi orang mati di akhirat,” kara Ikram.
“Kamu ingin memiliki kehidupan setelah kematian yang menakjubkan. Jadi kamu memiliki makam yang luar biasa. Makam seseorang akan dihiasi dengan semua jenis lukisan kehidupan yang ingin mereka nikmati selama-lamanya.”
Jadi, kata Ikram, para pelanggar yang mencoba mencuri barang berharga yang dikubur bersama orang mati akan dihukum setimpal dengan kejahatan mereka. Hukum melanggar makam bangsawan bisa berupa pukulan hingga pencabutan hidung. Mereka juga bakal diminta mengembalikan properti yang dicuri.
ADVERTISEMENT
Sebaliknya, dalam makam Ankhmahor juga disebutkan bagi mereka yang memiliki niat baik dan tulus akan dilindungi dari istana Osiris, Penguasa Dunia Bawah Mesir. Orang Mesir kuno percaya Osiris menghakimi jiwa yang sudah mati sebelum mereka masuk ke alam baka.
“Kutukan serupa muncul di beberapa makam lain di seluruh Mesir dengan mayoritas tercatat dari kerajaan lama antara 2575 dan 2150 SM,” ujar Ikram.