Bocah Ini Temukan Jejak Kaki Dinosaurus di Pantai Barry, Ini Penampakannya

1 Februari 2021 9:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah jejak kaki dinosaurus telah ditemukan di pesisir pantai Brendricks Bay, Barry, di Vale of Glamorgan, Inggris.  Foto: Geograf/Alan Bowring
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah jejak kaki dinosaurus telah ditemukan di pesisir pantai Brendricks Bay, Barry, di Vale of Glamorgan, Inggris. Foto: Geograf/Alan Bowring
ADVERTISEMENT
Seorang bocah berusia empat tahun tak sengaja menemukan sebuah jejak kaki misterius yang diyakini sebagai bekas kaki dinosaurus. Ia menemukannya kala berjalan-jalan bersama sang ayah di sebuah pantai, Inggris.
ADVERTISEMENT
Lily Wilder (4) tengah berjalan dan bermain bersama sang ayah, Richard, di pantai Brendicks Bay, Barry, di Vale of Glamorgan. Saat itu, Wilder menemukan jejak kaki tak biasa yang tertera pada sebuah batu. Jejak kaki itu memiliki bentuk kuku panjang seperti ceker ayam raksasa.
“Lily dan Richard menemukan jejak kaki itu. Lily melihatnya ketika berjalan dan berkata ‘lihat ayah’. Ketika Richard pulang dan menunjukkan foto itu, saya pikir itu tampak luar biasa,” kata Sally, ibu Wilder.
Jejak kaki dinosaurus yang ditemukan di Bendricks Bay, Barry, di Vale of Glamorgan. Foto: National Museum Wales
Sang ayah langsung berinisiatif untuk melaporkan penemuan itu kepada para ahli. Setelah diteliti lebih lanjut, jejak pada batu diyakini sebagai bekas kaki dinosaurus. Ia terawetkan alami dengan baik dalam lumpur, di mana hasil analisis menunjukkan itu berusia 220 juta tahun.
ADVERTISEMENT
Kurator paleontologi Museum Nasional Wales Cindy Howells, menggambarkan jejak itu sebagai spesimen terbaik yang pernah ditemukan di Pantai Brendicks Bay. Jejak kaki tersebut punya panjang 10 cm dan kemungkinan milik dinosaurus setinggi 75 centimeter, bertubuh ramping, berjalan dengan kaki belakang, dan berburu hewan kecil seperti serangga. Kendati belum diketahui dari jenis dinosaurus apa.
Sejauh ini, kebanyakan spesimen yang ditemukan di Teluk Bendricks berupa reptil seperti buaya ketimbang dinosaurus. Inilah kenapa temuan jejak kaki dinosaurus menjadi hal yang sangat penting. Ilmuwan juga yakin, temuan ini bisa membantu mereka dalam menentukan cara dinosaurus berjalan.
Ilustrasi dinosaurus Ambopteryx longibrachium. Foto: Wikimedia Commons
Kelompok Asosiasi Ahli Geologi Wales selatan menyebut Vale of Glamorgan sebagai situs terbaik di Inggris untuk melacak jejak dinosaurus pada Zaman Trias.
ADVERTISEMENT
“Jejak kaki bisa sulit dilihat. Banyak yang tertutup saat air pasang, jadi yang terbaik adalah pergi setelah air surut. Juga lebih mudah untuk menemukan jejak kaki saat matahari rendah di langit, karena bayangan yang lebih panjang akan menghilangkan jejak kaki tersebut," kata pihak Asosiasi.
Saat ini, peneliti sedang menunggu izin khusus dari otoritas Wales agar jejak kaki bisa dipindahkan ke Museum Nasional Cardiff untuk diawetkan. “Pengawetan dapat membantu para ilmuwan menjelaskan lebih banyak struktur kaki karena bantalan dan jejak cakar bakal terlihat lebih jelas,” ujar pihak Museum Wales dalam sebuah pernyataan seperti dikutip BBC.