Burung Langka Mirip Merak yang Dikira Punah Ini Tertangkap Kamera di Taman Kota

12 Maret 2021 13:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Burung Lady Amherst. Foto: Wikimedia Commons
zoom-in-whitePerbesar
Burung Lady Amherst. Foto: Wikimedia Commons
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Seekor burung langka eksotis mirip merak, Lady Amherst (Chrysolophus amherstiae), yang diyakini sudah punah di alam liar telah ditemukan hidup di taman kota St. Andrews, Skotlandia. Lady Amherst adalah hewan langka dan terakhir terlihat di alam liar tinggal di hutan Millbrook, Inggris, dan sempat difoto pada tahun 2015.
ADVERTISEMENT
Seorang mahasiswa dari Universitas St. Andrews, Sophie Pearson, adalah orang yang pertama melihat burung ekor panjang itu berjalan di taman. Pearson langsung memfoto dan merekam video penampakan langka itu dengan ponselnya.
Pearson mengaku tercengang ketika dia pertama kali melihat Lady Amherst dari jendela apartemennya di dekat Bridge Street pada Jumat (5/3). Wanita berusia 23 tahun ini bahkan sempat mengira penampakan itu adalah burung merak.
"Saya tidak percaya apa yang saya lihat pada awalnya, terutama mengingat ukuran burung itu dan mengira adalah burung merak," jelas Pearson dikutip media lokal The Courier.
Burung Lady Amherst muncul di taman St Andrews. Foto: Sophie Pearson via The Courier
Menurut Pearson, burung Lady Amherst yang berwarna cerah, dengan bulu ekor yang mencolok berwarna hitam dan putih yang panjang itu tampak jinak dan tidak takut saat didekati. Bahkan burung itu nyaris memakan gandum yang Pearson dan teman-temannya berikan, sebelum pergi ke sisi pohon dan lalu menghilang.
ADVERTISEMENT
"Akhirnya tinggal di taman selama sekitar 20 menit dan terlihat dalam keadaan sehat. Saya sangat kagum karena itu adalah makhluk yang tampak luar biasa dan warnanya sangat cerah," jelasnya.
Menyusul kunjungan tak terduga tersebut, Pearson menghubungi British Trust of Ornithology, organisasi pelindung burung di Inggris untuk memberi tahu mereka tentang penampakan yang ia lihat dan mengetahui bahwa burung misterius itu adalah jenis yang langka.
Kemunculan burung Lady Amherst di taman kota, diperkirakan melarikan diri dari penangkaran hewan. Media manager for the British Trust of Ornithology, Paul Stancliffe mengatakan secara luas bahwa tidak ada lagi Lady Amherst yang berkembang biak sendiri di alam liar di Inggris.
Burung Lady Amherst muncul di taman St Andrews. Foto: Sophie Pearson via The Courier
Namun dia mengakui penampakan itu, adalah yang kedua yang dicatat setelah sempat ada kemunculan burung Lady Amherst di wilayah St. Andrews pada September 2019. Namun, tempat tinggalnya sekarang belum diketahui.
ADVERTISEMENT
“Burung itu diperkirakan telah punah di alam liar di Inggris. Namun, mungkin ada burung yang bertahan di Fife, terutama mengingat penampakan yang dilaporkan sebelumnya. Burung itu bisa sangat sulit dipahami dan sulit ditemukan ketika mereka menginginkannya." jelasnya.
Burung Lady Amherst berasal dari China dan diperkenalkan pertama kali ke daerah Bedfordshire, Inggris, oleh bangsa Victoria pada tahun 1890-an. Diyakini ada sekitar 50 burung di daerah itu pada akhir 1980-an, menurut laporan dari Bedfordshire Bird Club. Pada tahun 1990-an, jumlahnya turun menjadi sekitar 20 ekor dan terus menurun.