Foto: 'Hotel' Kuda Laut Putih Terancam Punah, di Dasar Laut Sydney

21 Juli 2023 12:08 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Lebih dari 350 kuda laut putih langka dilepasliarkan ke laut kawasan pelabuhan Sydney, Australia. Mereka dilepas untuk pergi menuju 'hotel' yang sudah disiapkan buat mereka.
ADVERTISEMENT
Hotel yang menyerupai jereuji besi ini terbuat dari dari logam biodegradable. Ada delapan buah jeruji yang dipasang, yang diharap dapat menjadi rumah bagi para hewan langka ini.
"Ini adalah kuda laut putih yang terancam punah yang akan mengisi kembali populasi liar di sini," kata ahli biologi kelautan Mitchell Brennan, dikutip Reuters.
Kuda laut putih merupakan hewan endemik di perairan sekitar pantai timur Australia. Hewan ini masuk dalam kategori terancam punah di daftar merah IUCN, tahun 2017 karena kehilangan habitat.
"Kami telah melihat penurunan populasi yang dramatis yang berarti kami harus bertindak sekarang untuk membantu kuda laut bertahan di masa depan," ujar Brennan.
Rumah baru buat para kuda laut ini meniru perangkap kepiting yang terbuang di dasar laut dan dipasang setidaknya sebulan sebelum pelepasan. Ini berfungsi untuk mengakumulasi alga, spons, dan kotoran laut lain agar menempel ke permukaan jeruji.
Pemandangan Kuda Laut Putih di sebuah hotel kuda laut di Sydney, Australia, 18 Juli 2023. Foto: David Harasti/Handout via REUTERS