Ikan Koi Ini Laku Rp 25 Miliar, Kenapa Bisa Mahal Banget?

14 Desember 2020 9:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustari ikan koi. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustari ikan koi. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Ikan koi menjadi salah satu hewan peliharaan yang tergolong prestise dan bernilai tinggi. Ada seekor ikan koi yang bisa laku di pelelangan mencapai harga 1,8 juta dolar AS atau sekitar Rp 25,5 miliar.
ADVERTISEMENT
Ikan koi yang dimaksud bernama S Legend. Dibeli oleh seorang wanita dari Taiwan bernama Miss Yingying. Ia membeli koi betina berukuran sekitar 1 meter itu di peternakan Saki Fish, Hiroshima, Jepang, 2018 silam.
Pembelian S Legend menjadi salah satu yang termahal di dunia saat ini. Apa yang membuat harga ikan koi bisa semahal itu?
Koi sebenarnya adalah sejenis ikan mas, dan saat ini mereka adalah salah satu ikan peliharaan termahal di dunia. Membiakkan koi terbilang sulit.
Ikan koi S Legend seharga Rp 25 miliar. Foto: Facebook/Sakai Fish Farm
Dilaporkan Business Insider, ikan koi awalnya dibesarkan di Jepang pada tahun 1700-an ketika petani padi pertama kali mulai membiakkannya karena warna dan pola mereka yang berbeda, mirip dengan cara mereka membiakkan anjing karena memiliki sifat khusus.
ADVERTISEMENT
Sama seperti ras anjing yang berharga, orang Jepang melakukan pembiakan koi dengan sangat serius. Ada kompetisi reguler untuk menentukan jenis ikan koi teratas.
Para juri dan pembeli memperhatikan seberapa sehat penampilan kulitnya, ukuran, bentuk tubuhnya, dan betapa anggunnya ikan itu bergerak di dalam air. Ciri yang paling penting dari semuanya adalah pewarnaan koi.
Koi terbaik memiliki keseimbangan warna dan corak yang baik sesuai dengan varietasnya. Misalnya, ada koi dengan bintik-bintik biru muda, ada yang bercak merah besar di punggungnya, atau emas metalik.
Ikan koi S Legends, misalnya, berasal dari varietas Kohaku yang berkulit putih dengan tanda merah besar di atasnya. Untuk menjadi Kohaku yang sempurna, warna putih harus murni tanpa perubahan warna menguning. Merah dan putih adalah warna penting dalam budaya Jepang, melambangkan kegembiraan dan kesucian.
ADVERTISEMENT
"Ini adalah rekor harga yang dibayarkan untuk satu ikan koi. Pada 101 cm itu sangat besar dan dari varietas Kohaku yang banyak disukai," kata pakar ikan koi asal Inggris, Tim Waddington, dikutip Daily Mail.
Ikan koi S Legend seharga Rp 25 miliar. Foto: Facebook/Sakai Fish Farm
Koi sendiri memiliki enam jenis sel warna di kulitnya. Selnya bisa berwarna merah, kuning, hitam, putih, biru, atau metalik. Untuk mendapatkan pola indah berwarna oranye kemerahan seperti S Legends perlu memilih ikan yang memiliki tubuh putih dan banyak sel darah merah yang terkonsentrasi pada bercak besar.
Sel warna koi berada di kedalaman yang berbeda dengan kulit, beberapa tepat di dekat permukaan dan beberapa lebih dalam, yang pada akhirnya menentukan seberapa terang ikan itu. Semakin cerah ikannya, semakin besar harganya.
ADVERTISEMENT
Saat ini ada sekitar 120 varietas ikan koi. Seekor koi bisa melahirkan ratusan ribu bayi ikan sekaligus.
Ikan koi yang paling sering menang kontes juga menjadi paling berharga. Semakin cantik ikannya, semakin banyak pembeli yang bersedia membayar. Koi S Legend saja telah menjadi pemenang di All Japan Koi Show yang bergengsi tahun 2017.