Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.7
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Katak badut adalah spesies katak dalam keluarga Bufonidae yang membentang dari lereng Kosta Rika ke Panama bagian barat. Habitatnya mencakup pegunungan, serta beberapa lokasi dataran rendah di sepanjang aliran berbatu di daerah perbukitan —dengan ketinggian mulai dari 6 hingga 2.000 m).
Spesies ini punya pergerakan yang lambat dan sering berada di area yang sama untuk waktu yang lama. Katak badut sendiri adalah spesies darat yang hanya memasuki air selama musim kawin. Sumber makanan utamanya adalah arthropoda kecil, yang kemunculannya paling melimpah pada musim kemarau.
Masuk Daftar Hewan Terancam Punah
Meskipun terkenal sebagai hewan yang punya racun sangat kuat, Atelopus varius diketahui terdaftar sebagai hewan yang sangat terancam punah di International Union for Conservation of Nature (IUCN). Spesiesnya telah berkurang menjadi satu populasi yang tersisa di dekat Quepos, Kosta Rika (ditemukan kembali pada tahun 2003) dan dianggap telah punah di Panama.
ADVERTISEMENT
Diyakini penyebab utama penurunan Atelopus varius adalah variasi terbaru dalam suhu udara, curah hujan, pola aliran sungai, dan penyebaran jamur chytrid patogen (Batrachochytrium dendrobatidis) yang terkait dengan perubahan iklim global.
Saat ini, Atelopus varius terbatas pada satu situs dataran rendah di sepanjang sungai dan anak sungai kecil di jajaran pantai Pasifik dekat Quepos, Kosta Rika.