Ini Waktu Terbaik untuk Masturbasi

17 Juli 2020 14:03 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi masturbasi. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi masturbasi. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Berbagai penelitian telah dilakukan untuk melihat manfaat masturbasi bagi kesehatan. Jika kegiatan ini dilakukan secara teratur, maka sederet manfaat itu akan kamu dapatkan secara cuma-cuma, seperti melepaskan stres, mengurangi sakit kepala, dan memperbaiki mood yang sedang buruk.
ADVERTISEMENT
Menurut sains, masturbasi juga ternyata punya waktu terbaik untuk memaksimalkan manfaat kesehatan tersebut. Hal ini diungkapkan oleh Dr. Shannon Chavez, seorang ahli seks terapi bersertifikat. Menurut Chavez, jika dilihat dari perspektif hormonal, pagi hari mungkin akan menjadi waktu terbaik untuk bereksperimen secara seksual, termasuk masturbasi.
“Melakukan kegiatan seks di pagi hari akan lebih baik karena pria dan wanita memiliki kadar testosteron puncak saat bangun tidur,” ujarnya seperti dikutip dari Romper. “Testosteron penting untuk hasrat seksual karena memicu libido dan fungsi seksual.”
Selain itu, masturbasi atau hubungan seks di pagi hari dapat membantu mengatur mood seseorang menjadi lebih bahagia. Dikatakan Chavez, seks di pagi hari dapat melepaskan hormon dan zat kimia yang menenangkan dan bermanfaat sepanjang hari.
Ilustrasi Penis. Foto: Shutterstock
“Orgasme di pagi hari dapat membantu meningkatkan kemampuan menghitung dan berbicara di depan umum, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan melepaskan zat kimia yang bisa meningkatkan suasana hati,” paparnya.
ADVERTISEMENT
Dengan kata lain, masturbasi atau hubungan seks di pagi hari dapat membantu otak untuk bersiap memulai kegiatan sehari-hari, serta membuat sistem kardiovaskular bekerja lebih baik pada hari tersebut.
Namun, jika kamu tidak bisa melakukannya di pagi hari, jangan khawatir. Karena malam hari juga bisa menjadi sesi terbaik untuk melakukan masturbasi. Secara umum, melakukan orgasme sebelum tidur adalah waktu yang sangat brilian, karena klimaks dapat membuat tidur lebih nyenyak.
“Ketika kamu mengalami orgasme, kamu akan melepaskan beberapa hormon, termasuk oksitosin, norepinefrin, vasopresin, prolaktin, dan serotonin. Hal ini terbukti secara klinis dapat meningkatkan kualitas tidur,” ujar Shawn Stevenson, penulis Sleep Smarter.
Ilustrasi berhubungan seks atau bercinta. Foto: Shutterstock
Hormon-hormon ini juga bisa membantu mengurangi stres, menurunkan kadar kortisol, dan membantu mengatur siklus sirkadian atau siklus tidur-bangun. Bahkan, jika kamu tidak mencapai orgasme, masturbasi dapat membantu tubuh dan pikiran kamu agar tetap fokus.
ADVERTISEMENT
Apa pun yang membuat kamu merasa lebih rileks dan membuat tidur kamu lebih nyenyak, apakah kamu melakukan yoga atau pijat kaki, semua sama saja,” kata Dr. Lauren Streicher, associate professor of Obstetrics and Gynaecology di Northwestern University kepada Huffpost. “Bukan berarti harus melakukan kegiatan seks, namun yang pasti seks dan masturbasi jelas merupakan salah satu cara untuk menghilangkan stres.”
Jadi, jika kamu bisa masturbasi setiap malam sebelum tidur, itu mungkin bagus. Tapi, masturbasi di pagi hari juga punya manfaat tersendiri. Awas, jangan melakukannya secara berlebihan, karena justru bisa berdampak negatif bagi kesehatan.