Jejak Kaki Dinosaurus Terpanjang di Bumi Ditemukan di Texas

10 September 2023 17:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jejak kaki dinosaurus terbesar di Bumi ditemukan di Texas.  Foto: Dinosaur Valley State Park via Facebook
zoom-in-whitePerbesar
Jejak kaki dinosaurus terbesar di Bumi ditemukan di Texas. Foto: Dinosaur Valley State Park via Facebook
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kekeringan yang melanda Texas mengungkap sekitar 70 jejak kaki dinosaurus. Puluhan jejak kaki itu ditemukan di Dinosaur Valley State Park di Glen Rose, Texas.
ADVERTISEMENT
Jejak kaki berusia sekitar 110 juta tahun itu tersembunyi di bawah air dan lumpur di Sungai Paluxy, Texas. Ahli menduga jejak kaki tersebut milik dua spesies dinosaurus berbeda. Jejak kaki berjari tiga kemungkinan besar berasal dari dinosaurus karnivora raksasa Acrocanthosaurus.
Sedangkan jejak kaki yang bentuk seperti gajah adalah milik Sauroposeidon berleher panjang raksasa.
Acrocanthosaurus adalah salah satu predator terbesar di Amerika Utara pada periode Kapur Awal atau sekitar 145 juta hingga 101 juta tahun lalu. Mereka memiliki tinggi sekitar 12 meter. Sementara Sauroposeidon leher panjang, salah satu genus sauropoda, memiliki tubuh yang jauh lebih besar, tingginya mencapai 30 meter dengan berat 50.000 kilogram (50 ton), menurut Natural History Museum di London.
ADVERTISEMENT
Satu jejak kaki yang dijuluki “Lone Ranger Track” diyakini sebagai salah satu jejak dinosaurus terpanjang di dunia.
Adapun jejak kaki pertama kali ditemukan oleh seorang pejabat dari Friends of Dinosaur Valley State Park, sebuah organisasi nirlaba yang mendukung taman tersebut. Dia melihat jejak kaki itu pada Jumat 25 Agustus 2023.
Penemuan langsung diumumkan di akun Facebook Dinosaur Valley State Park dan diklaim menjadi jejak kaki dinosaurus terbanyak yang pernah ditemukan di sana.
“Ini tidak normal bagi kami, tapi karena suhu tinggi dan kondisi kekeringan selama dua tahun berturut-turut, hal ini memberi kami kesempatan untuk menemukan jejak (dinosaurus) baru,” kata Paul Baker, manajer ritel di Friends of Dinosaur Valley State Park kepada Chron.com. “Setelah hujan cukup deras, sebagian besar jejak akan tertutup kembali.”
ADVERTISEMENT