Kecoa Berdatangan Setelah Banjir, Ini Cara Mengatasinya!

10 Mei 2021 14:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hujan yang terus-menerus terjadi membuat udara menjadi lebih lembap dan kerap membuat pemukiman mengalami banjir. Kondisi ini tak hanya mengganggu aktivitas, tapi juga meningkatkan risiko munculnya serangga yang tidak diinginkan dan menghantui pemilik rumah. Salah satunya kecoa.
Bukan rahasia umum, baik selama dan bahkan setelah banjir surut, banyak kecoa keluar dari sarangnya lalu masuk ke dalam rumah untuk membangun sarang baru, atau sekadar mencari sumber makanan pascabanjir.
Hal itu disebabkan saat sistem saluran pembuangan air—salah satu habitat kecoa dan tempat kesukaan kecoa— meluap saat banjir. Kecoa akan bergerak naik dari bawah ke atas permukaan dengan mencari jalan keluar melalui pipa air atau celah-celah lain hingga akhirnya mereka masuk ke dalam rumah.
Kehadiran kecoa di dalam rumah pun menjadi masalah serius yang tidak bisa disepelekan.
Dilansir Food Poison Journal, penelitian dari University of Nebraska menunjukkan bahwa kecoa positif membawa bakteri Salmonella, salah satu penyebab keracunan makanan.
Tak hanya itu, kecoa juga bisa menggigit manusia. Menurut Science Trends, gigitan kecoa terlihat seperti bekas gigitan nyamuk atau kutu dan rasanya seperti dicubit. Bekas gigitannya berwarna merah cerah, bengkak dan gatal, serta bisa menyebabkan infeksi.
Selain menyebabkan keracunan makanan hingga infeksi akibat gigitannya, ada banyak bahaya lain jika kecoa berada di dalam rumah. Karenanya penting untuk melindungi rumah agar bebas dari kecoa yang merupakan sumber berbagai penyakit. Lantas bagaimana caranya? Yuk, simak videonya di atas!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan HIT Roach