Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Kenapa Bersin Kadang Berbau Tak Sedap? Ini Penjelasannya
29 Desember 2022 8:11 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pernahkah seseorang bersin di sampingmu, lalu beberapa saat kemudian kamu mencium bau tidak sedap. Ternyata bersin berbau bisa mengungkapkan banyak hal tentang kesehatan seseorang.
ADVERTISEMENT
Yang pasti, bersin diiringi bau tidak sedap adalah hal yang normal. Tapi, jika setiap bersin ada baunya dan ini berlangsung lama, kamu mungkin harus segera pergi ke dokter. Ada empat bau bersin yang bisa menunjukkan kondisi kesehatan seseorang: manis, busuk, asam, dan amonia.
Bersin berbau manis
Bersin berbau manis bisa disebabkan oleh bahan kimia yang diproduksi oleh bakteri di sinus, peningkatan keton, atau ketoasidosis diabetik. Keton diproduksi oleh hati ketika tidak cukup insulin dalam tubuh. Ini bisa terjadi ketika seseorang melakukan diet keto. Namun, ini juga bisa menjadi gejala ketoasidosis diabetes.
Bersin berbau busuk
Bersin berbau busuk bisa disebabkan oleh infeksi sinus. Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), infeksi sinus (sinusitis) terjadi ketika penumpukan cairan di sinus. Cairan di sinus ini adalah lingkungan bagus untuk kuman berkembang biak, seperti virus atau bakteri.
Salah satu gejala infeksi sinus meliputi lendir yang menetes ke tenggorokan dan bau mulut. Gejala infeksi sinus juga bisa menyebabkan bersin berbau tidak sedap. Jika ini terjadi, kamu harus segera mencari pertolongan medis, terutama saat gejala mulai memburuk. Gejala bisa bertahan lebih dari 10 hari dan biasanya diiringi dengan sakit kepala parah, nyeri wajah, atau demam selama lebih dari 3-4 hari.
ADVERTISEMENT
Bersin berbau asam
Bersin berbau asam menandakan bahwa kamu bau mulut. Saat kamu bersin, air liur keluar dari mulut. Ini artinya air liur yang bau membuat bersin kamu juga bau. Jika bau masih muncul setelah sikat gigi, flossing, atau obat kumur, ini bisa jadi tanda kamu mengalami penyakit gusi.
Bersin berbau amonia
Jika bersin berbau amonia, ini bisa jadi tanda bahaya bagi kesehatanmu. Sebab, bersin bau amoniak menandakan ada masalah serius di ginjal atau hati. Ketika ada masalah di ginjal, biasanya amoniak tidak diekskresikan dengan baik, mengakibatkan penumpukan amoniak. Oleh karena itu, saat bersin kamu berbau amoniak, lebih baik segera melakukan konsultasi medis di klinik atau rumah sakit.