Makhluk Laut Aneh Langka Mirip Monster Demogorgon Ditemukan di Samudra Pasifik

28 Juli 2022 7:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hewan laut aneh dengan tentakel menyeramkan ditemukan di kedalam Samudra Pasifik.  Foto: YouTube/EVNautilus
zoom-in-whitePerbesar
Hewan laut aneh dengan tentakel menyeramkan ditemukan di kedalam Samudra Pasifik. Foto: YouTube/EVNautilus
ADVERTISEMENT
Para peneliti berhasil merekam makhluk laut aneh dengan tentakel raksasa yang tampak seperti monster tengah melayang di kedalaman Samudra Pasifik. Spesies ini belum pernah terlihat sebelumnya sehingga membuat kagum para peneliti.
ADVERTISEMENT
Tim ilmuwan melihat hewan aneh mirip monster ini saat berada di atas E/V Nautilus, sebuah kapal peneliti yang digunakan Ocean Exploration Trust, organisasi nirlaba yang melakukan penelitian di laut dalam.
Video yang baru dirilis di akun YouTube EVNautilus memperlihatkan bagaimana makhluk itu melayang lambat sembari menggerakan tentakelnya. Video diambil oleh kendaraan yang dioperasikan dari jarak jauh (ROV).
Menurut peneliti, makhluk ini punya tentakel sepanjang 40 centimeter dengan panjang tubuh total mencapai hampir 2 meter. Tentakel itu dilengkapi dengan cabang seperti duri.
Jika dilihat dari jauh, maka ia tampak seperti bunga aneh yang bisa berenang. Dan apabila dilihat dari dekat, terutama bagian kepalanya, ia mirip monster Demogorgon di serial Netflix populer Stranger Things.
ADVERTISEMENT
Hewan laut aneh ditemukan di kedalaman Samudra Pasifik. Foto: YouTube/EVNautilus
Hewan terlihat di kedalaman 2.994 meter di bawah permukaan laut di dekat gunung bawah laut yang belum dijelajahi, tepatnya di utara Johnston Atoll, AS, pada 7 Juli 2022. Peneliti awalnya menduga hewan ini adalah Solumbellua monocephalus yang juga dikenal sebagai pena laut Solumbellula, bagian dari filum Cnidaria mencakup ubur-ubur dan hydra.
Namun, satu-satunya penampakan pena laut yang diketahui terjadi di Samudra Atlantik dan Hindia. Jadi ada kemungkinan ini adalah spesies baru.
“Dari waktu ke waktu, kami menemukan sesuatu yang tidak pernah kami harapkan untuk dilihat, dan itu sering kali merupakan pengamatan yang paling akurat,” kata Steve Auscavitch, peneliti utama ekspedisi dan ahli biologi laut dalam yang merupakan sarjana pasca-doktoral di Boston University sebagaimana dikutip Live Science.
ADVERTISEMENT
Menariknya, penemuan hewan yang diduga pena laut kali ini tak lama setelah ilmuwan lain menemukan dua genera baru pena laut, yakni Pseudumbellula dan Solumbellula. Adapun temuan diterbitkan di jurnal Invertebrate Systematics.
Auscavitch mengatakan, penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk mengidentifikasi apakah makhluk yang dia temukan adalah pena laut Solumbellula monocephalus atau bukan. Atau bisa jadi itu adalah spesies baru.
"Temuan seperti ini jarang terjadi, dan kami tidak pernah menyangka akan melihat sesuatu seperti ini," katanya. "Bagian paling menarik dari penelitian ini adalah kami menemukan hal-hal baru dari waktu ke waktu, dan itu benar-benar memperluas cakrawala kami tentang di mana hewan dapat hidup di laut dalam."