NASA Rilis 5 Foto Berwarna Pertama Teleskop James Webb, Hasilnya Menakjubkan

13 Juli 2022 10:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
NASA berhasil meluncurkan Teleskop Luar Angkasa pada Sabtu lalu Foto: NASA
zoom-in-whitePerbesar
NASA berhasil meluncurkan Teleskop Luar Angkasa pada Sabtu lalu Foto: NASA
ADVERTISEMENT
Setelah 6 bulan mengorbit titik L2 bumi selama beberapa bulan dan menjalani beberapa kali tes instrumen, teleskop luar angkasa James Webb dinyatakan siap untuk sains. Hari ini (12/7) NASA bersama lembaga luar angkasa lain resmi merilis lima foto pertama hasil tangkapan teleskop luar angkasa James Webb.
ADVERTISEMENT
Ada lima objek yang dirilis, pertama klaster galaksi SMACS 0723 yang termasuk ke dalam Deep Field, kemudian nebula Southern Ring, exoplanet WASP-96b, kelompok galaksi Stephan’s Quintet, dan nebula Carina.

1. SMACS 0723

SMACS 0723 adalah klaster galaksi yang berisi objek terjauh di alam semesta. Gambar ini berisi ribuan galaksi dalam citra infra merah—dengan warna yang sudah dikoreksi dan diedit sedemikian rupa. Beberapa citra galaksi terlihat terdistorsi akibat gravitasi. Fenomena ini juga disebut gravity lensing.
Gambar ini adalah foto yang dirilis terlebih dahulu oleh Presiden Biden di Gedung Putih beberapa jam sebelum empat yang lain dirilis oleh NASA.
Presiden Biden rilis foto pertama Teleskop Luar Angkasa James Webb, Objek ini adalah SMACS 0723, klaster galaksi yang cahayanya mengalami pembelokan akibat gravitasi. Foto: NASA, ESA, CSA, and STScI

2. Exoplanet WASP-96b

James Webb tidak memfoto planet asing. Faktanya, manusia belum punya teleskop yang dapat zoom sampai menangkap foto eksoplanet di sistem bintang lain. Informasi yang diakuisisi oleh James Webb adalah informasi krusial tentang kandungan air di atmosfernya. Hal ini diperoleh setelah analisa spektrum ketika planet melakukan transit—ketika planet menciptakan sedikit gerhana ketika melintas antara bintang dan pengamat.
ADVERTISEMENT
Teleskop luar angkasa James Webb mendapatkan informasi atmosfer exoplanet WASP-96b. Foto: NASA, ESA, CSA, and STScI

3. Southern Ring Nebula

Nebula ini adalah sisa ledakan supernova, atau sisa bintang mati. James Webb berhasil mengambil foto Southern Ring Nebula dengan detail yang luar biasa. Nebula ini terdiri dari gas yang mengelilingi bintang ganda di pusat nebula. Tidaknya struktur gas yang jelas dan tajam, astronom pun dapat melihat bintang induk nebula ini dengan detail.
Nebula Southern Ring yang diperoleh teleskop luar angkasa James Webb. Foto: NASA, ESA, CSA, and STScI

4. Stephan’s Quintet

Objek ini adalah empat galaksi yang menyobek satu sama lain dengan gravitasi. James Webb memperoleh gambar dengan resolusi 150 juta pixel dan merupakan gabungan dari 1.000 gambar terpisah. Foto ini mengungkap detail yang sebelumnya tidak terlihat dari tangkapan Hubble.
Gabungan galaksi ini juga sering disebut Hickson Compact Group 92 (HCG 92), berjarak 290 juta tahun cahaya dari bumi—kecuali satu galaksi di bawah yang hanya berjarak 40 juta tahun cahaya.
Kelompok galaksi Stephan's Quintet. Foto: NASA, ESA, CSA, and STScI

5. Carina Nebula

ADVERTISEMENT
Bagian yang dipotret adalah bagian ‘pabrik’ bintang dari Nebula Carina. Nebula ini berisi gas dan debu kosmik yang aktif menjadi bahan pembuatan bintang baru. Bagian ini juga disebut Cosmic Cliff atau jurang kosmik.
James Webb mengungkapkan pembentukan bintang yang sebelumnya tidak terlihat gambar cahaya tampak. Hal ini karena James Webb sangat sensitif cahaya inframerah. James Webb juga dapat mengintip melalui debu kosmik untuk melihat benda-benda ini.
Nebula Carina. Foto: NASA, ESA, CSA, and STScI