Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
ADVERTISEMENT
Setengah spesies tanaman di Bumi diprediksi bakal punah pada akhir abad ini. Prediksi yang mencengangkan ini bukan rekayasa, melainkan hasil hitung-hitungan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
ADVERTISEMENT
Setengah dari seluruh kehidupan tanaman di planet ini, menurut PBB, tak akan pernah dijumpai lagi di Bumi. Beberapa hasil riset yang telah dilakukan menguatkan klaim tersebut.
Menurut laporan Forbes, terdapat sebuah riset yang mampu menunjukkan ada 571 spesies tanaman yang telah musnah dalam 250 tahun terakhir. Belum lama ini, ada pula penelitian yang mencatat tingkat kepunahan tanaman 350 kali lebih tinggi dibandingkan rata-rata tingkat kepunahan tanaman yang diamati dalam catatan fosil.
Selama ini, kepunahan kerap dianggap sebagai hal yang lumrah dalam sejarah. Namun dalam kasus kepunahan sebagian besar spesies tanaman yang dilaporkan, ternyata ada campur tangan manusia di baliknya.
Di Afrika Selatan, seperti yang dilaporkan Forbes, ada 80 spesies tanaman yang lenyap dari muka Bumi ini dalam tiga abad terakhir. Aktivitas pertanian, urbanisasi, dan penyebaran spesies invasif kabarnya menjadi dalang dari kasus-kasus kepunahan tersebut.
ADVERTISEMENT
Persoalan ini dianggap kian pelik mengingat persebaran flora di dunia yang tidak merata. Beberapa daerah seperti Madagaskar misalnya, disebut sebagai hotspot keanekaragaman hayati karena 80 persen dari 12.000 jenis tanaman yang tumbuh di wilayah tersebut merupakan tanaman endemik.
Sebaliknya, ada pula beberapa wilayah seperti di Inggris yang disebut sebagai coldspot karena minimnya spesies tanaman yang hidup di kawasan tersebut. Jumlah spesies tanaman di Inggris ada 1.859 jenis dan yang endemik tak lebih dari 4 persennya.
Penelitian terbaru ini mengungkapkan ada hampir 300 kepunahan tumbuhan modern yang terjadi. Para peneliti mengatakan bahwa mereka butuh upaya yang tak mudah dalam menentukan apakah suatu tanaman telah punah atau tidak. Kesulitan tersebut, kata mereka, terletak pada keterbatasan data untuk masing-masing spesies tanaman yang ada.
ADVERTISEMENT
Penelitian ini juga mengungkap apa yang menjadi penyebab utama kepunahan tersebut. Penyebab kepunahan ini, menurut para peneliti, didominasi oleh hilangnya habitat tanaman akibat urbanisasi dan pertanian.