Atlet Loncat Indah Kanada Dapat Nilai 0 di Olimpiade 2020, Kok Bisa?

3 Agustus 2021 13:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Atlet loncat indah Kanada, Pamela Ware, di Olimpiade Tokyo 2020. Foto: Jonathan NACKSTRAND / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Atlet loncat indah Kanada, Pamela Ware, di Olimpiade Tokyo 2020. Foto: Jonathan NACKSTRAND / AFP
ADVERTISEMENT
Atlet loncat indah Kanada, Pamela Ware, gagal melakukan loncatan di semifinal Olimpiade 2020 untuk nomor papan 3 meter, Sabtu (31/7) lalu. Atas hal tersebut, Pamela dapat nilai 0,0 dari para juri.
ADVERTISEMENT
Awalnya, Pamela melakukan ancang-ancang untuk melompat, tapi langkah yang diambilnya salah. Ia pun memutuskan untuk tidak melompat seperti seharusnya. Alhasil, Pamela tidak mendapatkan poin dan harus puas dengan skor 245,10.
Sebagai salah satu atlet yang diunggulkan sebelumnya, peringkat Pamela langsung merosot dari urutan 4 ke urutan 18.
Seusai pertandingan, Pamela menjelaskan penyebab kegagalannya itu. Menurutnya, ia bisa cedera jika tetap melakukan loncatan.
“Saya pikir jika saya melakukan loncatan, saya mungkin bisa melukai diri sendiri. Saya telah melakukan segala yang mungkin untuk mencapai tempat saya sekarang. Saya harap kalian akan terbiasa dengan saya karena saya tidak akan ke mana-mana, saya tidak menyerah,” kata Pamela, dikutip dari Sportbible.
Pamela juga memberikan pernyataan di media sosial pribadinya, mengaku meskipun membuat kesalahan, ia mencoba untuk menerimanya.
Pamela Ware, atlet loncat indah Kanada. Foto: Instagram/@pamelaware1
“Apa yang kami lakukan dalam kompetisi hanyalah faktor kecil dari apa yang sebenarnya kami lakukan untuk mencapai posisi kami sekarang. Saya sangat siap untuk kompetisi ini, dan saya membuat kesalahan. Itu bisa terjadi pada siapa saja, tetapi itu terjadi pada saya di waktu yang salah,” ujar Ware.
ADVERTISEMENT
Kendati langkahnya terhenti di Olimpiade, Pamela telah memenangi medali perak di Pan American Games 2015 di Toronto dan Kejuaraan Dunia 2015 di Rusia. Ia juga meraih medali emas di Pan American Games 2019 di Peru.
Penulis: Nurul Azzahra