AS Terbuka Digelar Tanpa Penonton Mulai 31 Agustus

17 Juni 2020 11:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Arthur Ashe Stadium di kompleks Billie Jean King National Tennis Center. Foto: AFP/Timothy A. Clary
zoom-in-whitePerbesar
Arthur Ashe Stadium di kompleks Billie Jean King National Tennis Center. Foto: AFP/Timothy A. Clary
ADVERTISEMENT
Gubernur New York, Andrew Cuomo, telah memberikan izin untuk menyelenggarakan turnamen Grand Slam tenis AS Terbuka 2020 dari 31 Agustus sampai 13 September. Syaratnya, turnamen digelar tanpa penonton.
ADVERTISEMENT
Akibat pandemi virus corona, belum ada lagi turnamen tenis profesional yang digelar sejak Maret 2020.
Wimbledon sudah dibatalkan dan Prancis Terbuka dipindah ke September. Dengan demikian, AS Terbuka akan jadi Grand Slam pertama yang digelar tahun ini sejak Australia Terbuka pada Januari.
Lewat akun Twitter-nya, Cuomo menyatakan bahwa Asosiasi Tenis Amerika Serikat (USTA) akan 'melakukan berbagai tindakan preventif' demi memuluskan penyelenggaraan AS Terbuka 2020, mulai dari tes massal sampai penambahan ruang di kamar ganti.
"Kami memahami besarnya tanggung jawab menyelenggarakan salah satu turnamen olahraga berskala global pertama di situasi sulit ini, dan kami akan mengantisipasi segala risiko," ucap Ketua Umum USTA, Mike Dowse, dalam pernyataan resminya.
Penyelenggaraan AS Terbuka ini diumumkan di tengah maraknya ungkapan kekhawatiran dari para bintang tenis dunia. Novak Djokovic, Rafael Nadal, dan Ashleigh Barty menjadi beberapa di antaranya.
ADVERTISEMENT
Kompatriot Barty, Nick Kyrgios, bahkan menyebut USTA bersikap egois dengan memaksakan AS Terbuka digelar pada 31 Agustus sampai 13 September. Semua kekhawatiran ini muncul karena situasi pandemi COVID-19 di New York memang mengkhawatirkan.
Novak Djokovic saat berlaga di AS Terbuka 2019. Foto: Geoff Burke-USA TODAY Sports via Reuters
Di New York City, kasus corona terkonfirmasi mencapai 211 ribu dengan 17.389 korban jiwa. Sementara itu, di negara bagian New York kasus corona terkonfirmasi menembus 384 ribu dengan total korban jiwa 24.579.
Saking parahnya situasi pandemi di New York, venue AS Terbuka, USTA Billie Jean King National Tennis Center di Flushing Meadows, sampai dijadikan rumah sakit darurat untuk penanganan korban.
-----
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk, bantu donasi atasi dampak corona!