China Masters: Jonatan Christie ke Final Usai Hajar Shi Yuqi 2 Gim Langsung

23 November 2024 14:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie saat melawan tunggal putra India Lakshya Sen pada babak penyisihan Olimpiade 2024 di Porte De La Chapella Arena, Paris, Prancis, Rabu (31/7/2024). Foto: Hamad I Mohammed/ REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie saat melawan tunggal putra India Lakshya Sen pada babak penyisihan Olimpiade 2024 di Porte De La Chapella Arena, Paris, Prancis, Rabu (31/7/2024). Foto: Hamad I Mohammed/ REUTERS
ADVERTISEMENT
Jonatan Christie mengalahkan wakil tuan rumah, Shi Yuqi, dalam partai semifinal China Masters 2024 di Shenzen Gymnasuim, Sabtu (23/11). Skor akhir 21-17 dan 21-16. Ia berhak ke final.
ADVERTISEMENT
Jonatan merebut poin pertama di partai ini. Kemudian, Shi langsung memberi perlawanan. Jonatan sempat menunjukkan kebolehannya dengan melebarkan skor dari 2-2 jadi 6-2. Namun, Shi mampu bangkit dan mengubah skor dari 7-4 ke 7-8. Skor 11-10 di interval.
Pertarungan ketat terjadi setelahnya. Aksi saling berbalas poin terjadi antara kedua pemain. Skor sempat 13-13, Jonatan lalu mampu menjauh ke 16-13.
Dalam gim pertama ini, Jonatan kerap melepas pukulan panjang ke arah belakang Shi. Terkadang itu akurat, kadang melebar. Jonatan juga beberapa kali membikin Shi mati langkah lewat smash. Skor 21-17 di gim pertama.
Shi Yuqi dari China saat melawan Anthony Sinisuka Ginting dari Indonesia selama pertandingan perempat final tunggal putra mereka di kejuaraan bulu tangkis dunia Piala Sudirman 2023 di Suzhou, China pada 19 Mei 2023 Foto: Wang Zhao / AFP
Jonatan mendapat poin pertama di gim kedua usai pukulan Shi melebar. Kali ini, Shi mencoba bermain lebih agresif tetapi beberapa kali berujung error sendiri. Jonatan sempat unggul 5-2.
ADVERTISEMENT
Perlahan tapi pasti, serangan Shi kian efektif. Namun, Jonatan bisa keluar dari tekanan dan Shi pun membuat sejumlah pukulan melebar lagi. Serangan Jonatan juga bisa memaksa Shi jatuh-bangun. Skor 11-7 di interval.
Jonatan sanggup meladeni permainan agresif Shi dan melancarkan serangan balik yang menyusahkan sang lawan. Skor sempat 15-10. Jonatan sempat unggul 20-13 tetapi karena Shi tak mau langsung pasrah, maka Jonatan baru bisa menutup kemenangan di gim kedua dengan skor 21-16.