Disebut The Queen's Gambit Indonesia, Ini Kata Chelsie Monica

25 Maret 2021 20:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pecatur wanita Indonesia, Chelsie Monica. Foto: Instagram/@chelsie.monica
zoom-in-whitePerbesar
Pecatur wanita Indonesia, Chelsie Monica. Foto: Instagram/@chelsie.monica
ADVERTISEMENT
Chelsie Monica menyedot atensi publik seiring meningkatnya kembali animo catur di Indonesia. Bahkan, ada yang mengait-ngaitkan dirinya dengan film serial The Queen's Gambit.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, Chelsie adalah pecatur Indonesia bergelar Woman International Master (WIM). Prestasinya sudah banyak, contohnya adalah medali emas SEA Games.
Usai tampil sebagai komentator duel Dewa Kipas vs WGM Irene Kharisma yang tayang di kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Senin (22/3), popoularitas Chelsie kian mencuat. Dari situ, publik kian mengenal reputasinya dan mengaitkannya dengan The Queen's Gambit.
Sebagai gambaran, film serial tersebut mengisahkan karakter perempuan bernama Beth Harmon (diperankan Anya Taylor-Joy) yang diceritakan sebagai jagoan catur. Lantas, bagaimana perasaan Chelsie disamakan dengan karakter itu?
Tokoh fiksi Beth Harmon dalam The Queen's Gambit Foto: Netflix
Deddy Corbuzier, dalam video yang naik di YouTube pada Kamis (25/3), bertanya tentang keterkaitan Chelsie Monica dan The Queen's Gambit.
"Ada yang ngomong, Chelsie adalah the real 'The Queen's Gambit' di Indonesia," tanya Deddy.
ADVERTISEMENT
Lalu, Chelsie menjawab, "Amin, tapi enggak... Enggak ah kayaknya. Belum enggak tahu, deh," sambil tersipu malu dan tertawa.
Lebih lanjut, Chelsie menerangkan bahwa dirinya masih perlu banyak belajar tentang catur. Baginya, ilmu catur bisa terus berkembang dan ia merasa masih perlu banyak belajar.
Pecatur wanita Indonesia, Chelsie Monica. Foto: Instagram/@chelsie.monica
"Kalau di catur itu selalu ada pembaharuan, maksudnya, enggak pernah berhenti. Aku sendiri masih banyak yang perlu dipelajari dari sisi opening, pemahaman middle game. Itu adalah seninya, ilmunya, yang mesti kita pelajari," tutur Chelsie.
"Even kayak Magnus Carlsen yang nomor satu di dunia, dia pun masih kadang melakukan blunder. Jadi memang, catur enggak ada berhentinya untuk dipelajari. Aku pun masih banyak yang harus dipelajari dan mungkin karena ini part of my life,"pungkasnya.
ADVERTISEMENT
***