Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
F1 GP Abu Dhabi: Menang, Max Verstappen Jadi Juara Dunia Baru!
12 Desember 2021 21:34 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sebelum balapan, kedua pebalap memiliki 369,5 poin. Namun, Verstappen yang finis pertama (tambahan 25 poin) membuat dirinya unggul atas Hamilton yang finis kedua (tambahan 18 poin). Pebalap Belanda untuk tim Red Bull itu resmi rengkuh titel juara dunia perdana.
Starting Grid F1 GP Abu Dhabi 2021
Start 1-10: Max Verstappen, Lewis Hamilton, Lando Norris, Sergio Perez, Carlos Sainz, Valtteri Bottas, Charles Leclerc, Yuki Tsunoda, Esteban Ocon, Daniel Ricciardo.
Start 11-19: Fernando Alonso, Pierre Gasly, Lance Stroll, Antonio Giovinazzi, Sebastian Vettel, Nicolas Latifi, George Russell, Kimi Raikkonen, Mick Schumacher.
Nikita Mazepin yang aslinya start ke-20 tidak bisa ikut balapan F1 GP Abu Dhabi karena positif COVID-19.
Jalannya Balapan F1 GP Abu Dhabi 2021 (58 lap)
Hamilton memimpin dari awal dari Verstappen. Namun, Hamilton mengenai mobil Verstappen saat hendak meraih keunggulan di luar garis. Seketika, 5 besar sementara menjadi: Hamilton, Verstappen, Perez, Sainz, dan Norris.
ADVERTISEMENT
Kemudian, stewards menyatakan bahwa insiden Hamilton dan Verstappen itu tak perlu investigasi lanjutan. Sebuah drama dan kontroversi di awal balapan F1 GP Abu Dhabi 2021.
Memasuki lap 24, Hamilton masih memimpin dan Verstappen menguntit di posisi kedua. Jarak antara keduanya 2,7 detik.
Hamilton tetap di atas angin. Pebalap Mercedes itu sukses menjaga keunggulan, bahkan ia masih memimpin saat balapan masuk lap 45.
Pada lap 53, Nicolas Latifi mengalami kecelakaan tunggal yang memicu hadirnya Safety Car dan Yellow Flag. Ini sempat menjadi keuntungan buat Hamilton yang sedang memimpin.
Balapan dilanjutkan jelang final lap, Hamilton dan Verstappen sangat dekat. Akhirnya, Verstappen menyentuh garis finis pertama. Lewis Hamilton kedua dan ketiga adalah Carlos Sainz.