Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Ganda Malaysia Masih Cari Konsistensi bersama Herry IP: Baru Raih Titel Asia
16 April 2025 13:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Herry IP resmi diumumkan sebagai pelatih ganda putra Malaysia sejak Januari 2025 dan mulai bekerja per Februari lalu. Tetaplah ada proses demi proses yang dijalani karena di awal-awal kepelatihan Herry, pemain Malaysia juga masih mengalami kesulitan.
Sekarang, Malaysia punya 3 wakil di ranking 10 besar ganda putra BWF. Mereka adalah Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (urutan 2), Aaron Chia/Soh Wooi Yik (4), dan Man Wei Chong/Kai Wun Tee (7).
Ketiganya tak langsung moncer di awal kepelatihan Herry. Sebelum BAC, Goh/Nur mengikuti All England dan Swiss Open, hasilnya mereka masing-masing terhenti di 16 besar dan 32 besar. Adapun saat di BAC, mereka hanya sampai perempat final.
Goh/Nur belum bisa kembali ke performa terbaik. Padahal pada Januari, mereka sukses mengunci titel India Open.
ADVERTISEMENT
Sementara, Chia/Soh juga sempat bertanding di Orleans Masters dan All England. Hasilnya, mereka terhenti di 32 besar, lalu bisa bangkit dan juara BAC.
Man/Kai yang merebut titel Indonesia Masters di Januari 2025 juga terhenti di 32 besar Orleans Masters dan All England. Mereka juga tersingkir di 16 besar BAC.
Soh Wooi Yik mengatakan bahwa kini mereka masih beradaptasi dengan Herry IP. Namun, satu hal krusial yang didapatnya dan Aaron Chia dari Herry adalah peningkatan percaya diri.
"Kami juga berterima kasih kepadanya karena telah menunjukkan jati diri kami yang baru. Dalam hal latihan, ini sangat berbeda dari sesi-sesi kami sebelumnya. Kami melakukan lebih banyak hal yang belum pernah kami alami sebelumnya. Kami belajar sesuatu yang baru darinya," tegasnya dikutip dari NST.
ADVERTISEMENT
Pemain Malaysia memang belum konsisten sekarang. Akan tetapi, bukan tak mungkin, dengan polesan Herry IP, mereka bakal menyulitkan pemain Indonesia ke depannya. Apalagi, target besar Herry adalah membawa Malaysia raih emas Olimpiade 2028.