Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Giliran Renault dan Sauber yang Umumkan Tanggal Peluncuran Mobil Anyar
30 Januari 2018 16:10 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tim pabrikan asal Prancis itu memang sempat keluar sebagai tim pabrikan selama lima musim sejak 2010-2015 dan hanya menjadi pemasok mesin untuk Red Bull Racing dan Toro Rosso. Renault kemudian membeli saham mayoritas yang dipegang oleh Lotus F1 dan menginvestasikan banyak uang untuk kembali sebagai partisipan pada 2015.
Jalan mereka kembali menjadi tim pabrikan penuh tidaklah mudah, pada musim 2016 sebagai tahun perdana mereka kembali, Renault hanya finis di posisi kesembilan klasemen akhir konstruktor.
Progres kemudian ditunjukkan Renault pada musim 2017 dengan mengakhiri musim di posisi keenam klasemen konstruktor, mengumpulkan 57 poin. Dua pebalap mereka pun terbilang memuaskan setelah Carlos Sainz finis di posisi sembilan dan Nico Hulkenberg di posisi kesepuluh klasemen akhir pebalap.
ADVERTISEMENT
Kemudian, untuk musim 2018 mendatang, Renault sudah memastikan akan melakukan perkenalan mobil anyar mereka yang dinamai Renault RS18 pada 20 Februari, seminggu sebelum tes pramusim dihelat. Adapun, menyambut hal ini Direktur pelaksana Renault F1, Cyril Abiteboul, yakin bahwa 2018 akan ada proges yang bisa dilihat setelah investasi besar-besaran yang sudah mereka lakukan.
"Kami memiliki pekerjaan yang besar, tapi saya melihat kami berada di jalurnya. Infrastruktur semakin berkembang dan kami melihat kemajuan, dan kami mencari kemajuan di luar dan di dalam lintasan," kata Abiteboul dilansir Speedweek.
"Pada 2017 kami ingin mendapat pijakan dan finis di posisi tengah. Untuk 2018 kami mengincar podium dan di 2019 kami harus bisa menang dan pada 2020, kami harus bisa berada pada persaingan menraih juara," pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Adapun, untuk komposisi line-up pebalap mereka, Renault telah memilih Carlos Sainz Jr untuk bergabung dengan Nico Hulkenberg pada 2018 nanti. Carlos Sainz sendiri baru bergabung dengan Renault pada pertengahan musim 2017 untuk menggantikan Joylon Palmer.
Selain Renault, tim Sauber asal Swiss juga akan meluncurkan mobil anyar mereka yang menggunakan mesin Ferrari dengan nama C37, pada 20 Februari mendatang.
Selain itu, pada musim 2018 ini Sauber telah menggaet Alfa Romeo--perusahaan mobil asal Italia--untuk menjadi sponsor anyar mereka pada 2018, sehingga nama mereka kini menjadi Alfa Romeo-Sauber. Kehadiran sponsor utama Alfa Romeo ini membuat warna utama Sauber tidak lagi biru, tapi menjadi merah.
Sedangkan, untuk susunan pebalap di musim 2018 nanti, Sauber telah menetapkan Marcus Ericsson yang merupakan pebalap mereka di musim 2017 akan ditemani oleh juara dunia Formula 2, Charles Leclerc.
ADVERTISEMENT
Jadwal peluncuran mobil baru tim Formula 1 sejauh ini:
Williams: 15 Februari
Renault: 20 Februari
Sauber: 20 Februari
Mercedes: 22 Februari
Ferrari: 22 Februari
McLaren: 23 Februari
Toro Rosso: 25 Februari